Pengusaha Qatar beli Cagliari

Jum'at, 07 Februari 2014 - 07:31 WIB
Pengusaha Qatar beli...
Pengusaha Qatar beli Cagliari
A A A
Sindonews.com - Massimo Cellino tampaknya akan menjual Cagliari ke pengusaha Qatar. Penjualan itu terkait dengan rencana Cellino untuk mengakuisisi klub Championship Inggris, Leeds United.
"Saya telah menjual hampir seluruh saham Cagliari, formalitas akan segera berakhir besok ketika pengacara dari pembeli memberikan jaminan kepada badan-badan yang mengatur liga. Mereka adalah orang-orang baik," demikian pernyataan resmi Cellino seperti dilansir Football Italia.
Menurut TMW, pembeli klub berjuluk I Rossoblu itu adalah keluarga Al-Thani, yang beberapa waktu lalu mencoba untuk membeli Roma dan Manchester United.
Pengusaha yang berbasis di Qatar akan membeli 98 persen Cagliari Calcio, sedangkan dua persen saham yang tersisa masih dimiliki oleh anak Cellino.
Penjualan klub yang bermarkas di Stadio Is Arenas ini diyakini terkait dengan sponsor baru Cagliari, MSC cruises, yang bisa membuat sebagian wilayah Sardinia menjadi tujuan wisata.
Waktu penjualan tepat saat Cellino akan segera menyelesaikan proses pengambilalihan klub Championship Inggris, Leeds United.
(dka)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1176 seconds (0.1#10.140)