Pirelli kumpulkan data ban tanpa pemanas

Rabu, 19 Februari 2014 - 15:21 WIB
Pirelli kumpulkan data...
Pirelli kumpulkan data ban tanpa pemanas
A A A
Sindonews.com - Pirelli bakal membawa tambahan komponen ban medium saat melakukan tes kedua pra musim Formula 1 di Bahrain hari ini untuk mengumpulkan data tentang bagaimana performa ban tanpa pemanas. Dengan adanya aturan larangan ban menggunakan pemanas di tahun 2015 mendatang, membuat Pirelli harus bekerja lebih keras.

Perusahaan asal Italia itu bakal dikontrak untuk menjadi pemasok tunggal ban bagi Formula 1 sampai akhir 2016 mendatang. Karena itu Pirelli bermaksud mengumpulkan informasi awal sebagai modal untuk tahun depan. "Pirelli membawa ekstra ban medium per tim untuk Bahrain dan komponen," bunyi pernyataan pihak Pirelli seperti dilansir Sky Sports, Rabu (19/2).

"Langkah ini bakal menjadi awal bagi kami untuk membuat prototipe. Tujuan kami sejak awal ialah melakukan terus pengujian tanpa menggunakan selimut pemanas mengingat ada larangan di 2015 dan seterusnya," sambungnuya.

Selain ban medium, Pirelli juga bakal mengalokasikan 30 set jenis karet yang bakal mereka gunakan di Bahrain. Tim kemudian bakal diberikan pilihan akan menggunakan ban untuk menjalani tes kedua pra musim.

"Kondisi musim dingin tidak mengawakili balapan secara umum yang akan kami hadapi sepanjang musim. Di Bahrain saya harap cuaca lebih baik sehingga memungkinkan untuk menyerap lebih banyak data dan pengetahuan tentang ban," tandasnya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0623 seconds (0.1#10.140)