Dituding tipu wasit, Pellegrini bela Toure

Senin, 07 April 2014 - 13:59 WIB
Dituding tipu wasit, Pellegrini bela Toure
Dituding tipu wasit, Pellegrini bela Toure
A A A
Sindonews.com – Ada yang mengganjal di hati pelatih Manchester City, Manuel Pellegrini, setelah timnya menumbangkan Southampton pada Sabtu (5/4), yakni kata diving yang disematkan kepada Yaya Toure.

Pada laga tersebut, City sukses membungkam Southampton dengan skor telak 4-1. Namun, di laga tersebut Yaya harus menerima kartu kuning lantaran dianggap melakukan aksi diving di dalam kotak terlarang.

Pellegrini menyatakan bahwa timnya tak akan memberi sanksi apapun kepada Yaya. Pasalnya, dia yakin peman asal Pantai Gading itu tak melakukan diving seperti yang dinilai oleh wasit Chris Foy.

"Tidak perlu ada peringatan. Saya berpikir dia tidak melakukan diving dan dia tidak mencoba menipu wasit. Mungkin dia tidak memiliki cukup tenaga untuk berdiri, itu adalah reaksi,” ungkap Pellegrini seperti dikutip Tribalfootball, Senin (7/4).

Sementara itu, kemenangan atas Southampton kian membuka peluang City meraih posisi puncak klasemen. The Citizens memang tertinggal empat poin dari Liverpool yang berada di posisi puncak dengan raihan 74 poin. Namun Sergio Aguero dkk masih memiliki dua pertandingan di tangan. Jika City menang di dua pertandingan tersebut maka posisi puncak bakal jatuh ketangan City.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9581 seconds (0.1#10.140)
pixels