Red Bull siap tuntut keadilan

Senin, 14 April 2014 - 17:10 WIB
Red Bull siap tuntut keadilan
Red Bull siap tuntut keadilan
A A A
Sindonews.com - Polemik didiskualifikasinya pembalap Red Bull Daniel Ricciardo masih berlanjut. Senin ini (14/4) tim berlogo banteng merah itu mengajukan banding atas hal yang merugikan itu.

Pembalap Australia itu didiskualifikasi dari ajang balap jet darat Seri pertama di Australia bulan lalu setelah diduga melanggar kapasitas bahan bakar. Ricciardo yang sempat menjadi juara dua harus dicoret dari podium sebelum digantikan oleh Kevin Magnussen.

Red Bull yang tak terima hal tersebut melayangkan banding senin ini di Paris. Menurut kepala tim, Christian Horner, bukti yang dikumpulkan sudah siap sehingga yakin apa yang dilakukannya mendapat hasil positif

"Beberapa poin sangat penting. Kami percaya ini adalah kasus yang berat" ucap Horner yang dilansir Planetf1, Senin (14/4)

"Dengan berjalannya kompetisi, kami memiliki perkembangan isu yang membuat semua lebih jelas. Bukti baru telah terungkap semoga ini membuat semuanya menjadi terang"

"Mudah-mudahan Kami mendapat keadilan dan Daniel berhak atas posisinya di Melbourne" imbuh Horner
(dka)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7827 seconds (0.1#10.140)