Hernandez Siap Buktikan Diri
A
A
A
FORTALEZA - Striker Timnas Meksiko, Javier Hernandez meminta timnya tetap tenang jelang duel melawan timnas Belanda di babak 16 besar Piala Dunia 2014 Brazil, Minggu (29/6) di Estadio Castelao. Menurut Hernandez, itu diperlukan jika Meksiko ingin lolos ke babak selanjutnya.
"Kami harus tetap tenang, rendah hati, dan tidak mudah terbawa suasana. Ini hanya satu tahap lebih dekat dan sangat penting, tetapi sekali lagi ini baru satu tahap," kata Hernandez di situs fifa, Sabtu (28/6).
Berhadapan dengan Belanda, menjadi spesial bagi Hernandez. Maklum di tubuh timnas Belanda, ada sosok Louis van Gaal. Pelatih yang akan menangani Hernandez di Manchester United musim depan.
Diperkirakan, ia akan menjadikan laga ini sebagai ajang unjuk gigi dihadapan Van Gaal. Hernandez akan membuktikan ia layak dipertahankan di United.Ia pun tak segan jika harus mencetak gol ke gawang Belanda yang notabene tim asuhan Van Gaal.
"Tahun ini sangat sulit. Pemain butuh kepercayaan diri lebih dari apapun dan saya sedang kekurangan hal tersebut. Sedikit orang menaruh kepercayaan kepada saya selama tahun lalu," tutup Hernandez.
"Kami harus tetap tenang, rendah hati, dan tidak mudah terbawa suasana. Ini hanya satu tahap lebih dekat dan sangat penting, tetapi sekali lagi ini baru satu tahap," kata Hernandez di situs fifa, Sabtu (28/6).
Berhadapan dengan Belanda, menjadi spesial bagi Hernandez. Maklum di tubuh timnas Belanda, ada sosok Louis van Gaal. Pelatih yang akan menangani Hernandez di Manchester United musim depan.
Diperkirakan, ia akan menjadikan laga ini sebagai ajang unjuk gigi dihadapan Van Gaal. Hernandez akan membuktikan ia layak dipertahankan di United.Ia pun tak segan jika harus mencetak gol ke gawang Belanda yang notabene tim asuhan Van Gaal.
"Tahun ini sangat sulit. Pemain butuh kepercayaan diri lebih dari apapun dan saya sedang kekurangan hal tersebut. Sedikit orang menaruh kepercayaan kepada saya selama tahun lalu," tutup Hernandez.
(bbk)