Ricciardo Siap Lampaui Hamilton

Rabu, 28 Januari 2015 - 17:05 WIB
Ricciardo Siap Lampaui...
Ricciardo Siap Lampaui Hamilton
A A A
LONDON - Di lintasan balap Formula 1, boleh saja Lewis Hamilton unggul jauh dari Daniel Ricciardo. Tetapi untuk program televisi yang mana dirinya dipaksa balapan dengan mobil biasa, pembalap Australia itu sekarang pantas berbangga diri.

Dilansir Drive, Rabu (28/1/2015), Ricciardo dipilih menggantikan Hamilton untuk program acara Top Gear yang digagas BBC. Acara tersebut menyajikan balapan yang menggunakan mobil biasa.

Kali ini, pembalap utama Red Bull itu dikonfirmasi bakal ditantang memacu mobil Suzuki Liana yang berjenis sedan. Di menggantikan nama sebelumnya seperti Hamilton, Mark Webber, Sebastian Vettel, Rubens Barrichello, Damon Hill dan Nigel Mansell.

Acara ini digelar pada 8 Februari nanti atau dua pekan setelah pembukaan balapan Formula 1 di Melbourne. Saat disinggung partisipasinya di acara ini, Ricciardo terlihat antusias. "Sudah lama saya dengar orang-orang bertanya "Kapan kau ikut Top Gear? Sekarang waktunya telah tiba," ucap Ricciardo.

Dua tahun lalu, Hamilton menguasai balapan Top Gear dengan Suzuki Liana dan mencatat waktu tercepat. Kontestan selebriti menggunakan model yang berbeda dan pencatatan waktu yang beda dalam balapan yang sama. Hamilton mencatat waktu 1: 42,9 detik, Webber dan Vettel menyusul diposisi kedua dan ketiga dengan waktu 1: 43.1 dan 1: 44,0 detik.

Menanggapi hal tersebut, Ricciardo rupanya berambisi mengalahkan prestasi pembalap Mercedes itu. "Saya harap cuaca akan dingin sehingga membuat mesin lebih garing. Tapi aku juga berharap trek nanti kering sehingga mendapatkan pijakan yang baik. Kita akan melihat bagaimana nanti dan saya percaya Hamilton juara saat ini sehingga bisa merebut dari tangannya pasti menyenangkan," jelasnya.
(bbk)
Berita Terkait
Hasil Buruk Pengaruhi...
Hasil Buruk Pengaruhi Mental Stroll di Ajang Formula 1
Perebutan Juara Dunia...
Perebutan Juara Dunia Formula 1 Masih Tetap Panas
F1 Batalkan Seluruh...
F1 Batalkan Seluruh Race di Luar Eropa, Publik Brasil Kecewa
Penonton Bisa Hadir...
Penonton Bisa Hadir di GP Portugal
Akhir Pahit Pengabdian...
Akhir Pahit Pengabdian Grosjean di Haas
Belum Ada Keputusan,...
Belum Ada Keputusan, GP Kanada Masih Diragukan Gelar Formula One
Berita Terkini
Calvin Verdonk Tutup...
Calvin Verdonk Tutup Pintu Main di Liga Inggris, Bundesliga Jadi Alternatif Jelang Usia Kepala 3
2 jam yang lalu
Kekalahan Islam Makhachev...
Kekalahan Islam Makhachev yang Menodai Rekor Tak Terkalahkan
3 jam yang lalu
Ben Whittaker Akhiri...
Ben Whittaker Akhiri Kisah Liam Cameron di Ronde Kedua
3 jam yang lalu
Hasil Liga Inggris:...
Hasil Liga Inggris: Manchester United Selamat dari Degradasi, Leicester City Turun ke Championship
4 jam yang lalu
Antara Persahabatan...
Antara Persahabatan dan Ambisi: Jalan Terjal Islam Makhachev Menuju Gelar Kedua!
5 jam yang lalu
Trent Alexander-Arnold...
Trent Alexander-Arnold Jadi Pembeda! Liverpool Lumat Leicester 1-0
9 jam yang lalu
Infografis
Inggris Umumkan Siap...
Inggris Umumkan Siap untuk Mengerahkan Tentara ke Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved