Timor Leste vs Timnas Indonesia U-22: Sananta Bawa Garuda Nusantara Unggul 1-0 di Babak Pertama

Minggu, 07 Mei 2023 - 16:54 WIB
Setelah itu, bola lebih banyak berada di tengah lapangan. Alhasil, hingga menit ke-35 skor tetap 0-0.

Pada menit ke-37, Indonesia U-22 memndapat tendangan sudut. Namun, bola tendangan Marselino Ferdinand bisa di tinju kiper lawan.

Itu dibalas Timor Leste U-22 dengan melancarkan serangan balik. Namun, lini belakang Indonesia U-22 bisa meredamnya.

Indonesia U-22 akhirnya bisa memecah kebuntungan menkjelang akhir babak pertama. Tandukan Sananta akhirnya membuat skor berubah 1-0 yang bertahan hingga rehat.



Indonesia U-22 saat ini masih memimpin klasemen sementara Grup A dengan enam poin dari dua laga. Tim Merah Putih menang 3-0 saat melawan Filipina U-22 pada laga pertama.

Lalu, pada laga berikutnya, armada Indra Sjafri menggilas Myanmar U-22 lima gol tanpa balas.

Sedangkan Timor Leste U-22 mencatat satu menang dan dua kalah. Mereka tumbang 0-4 kontra Kamboja U-22 selaku tuan rumah.

Timor Leste U-22 kemudian dikalahkan Myanmar U-22 dengan skor 0-1. Tapi, pada laga ketiga bisa melibas Filipina U-22 dengan skor 3-0.



Susunan Pemain Timor Leste U-22 vs Indonesia U-22:

Timor Leste U-22: Georfino Jose Alexandro Mendonca Da Silva, Jhon Frith Ornao Liu De Oliveira, Orcelio Nobelito Moises Guterres Moreira Da Silva, Anizo Correia, Cristevao Barreto De Lima, Zenivio Morientes Gostavo Conceicao Mota, Olagar Fernando Malik Xavier, Joao Bosco Halle, Luis Figo Pereira Ribeiro, Ricardo Rorinho Dos Santos Bianco.

Indonesia U-22: Muhammad Adisatryo; Rizky Ridho Ramadhani, Ilham Rio Fahmi, Komang Teguh Trisnanda, Ananda Raehan Alief, Marselino Ferdinan, Witan Sulaiman, Muhammad Ramadhan Sananta, Pratama Arhan Alif Rifai, Muhammad Fajar Fathur Rachman, Alfeandra Dewangga Santosa.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More