Gasak Georgia 7-1, Alvaro Morata Yakin Spanyol Hadir di Jerman Tahun Depan

Sabtu, 09 September 2023 - 13:33 WIB
Tim nasional Spanyol sukses menggulung Georgia 7-1 dalam lanjutan fase grup Kualifikasi Piala Eropa 2024. / Foto: Instagram @alvaromorata
TBILISI - Tim nasional Spanyol sukses menggulung Georgia 7-1 dalam lanjutan fase grup Kualifikasi Piala Eropa 2024. Tim berjuluk La Furia Roja itu mengandaskan Georgia di Boris Paichadze Dinamo Arena, Tbilisi, Georgia, Jumat (8/9/2023).

Tujuh gol Spanyol yang bersarang di gawang Georgia, masing-masing dihasilkan melalui Alvaro Morata (23', 40', 65'), Kvirkvelia (gol bunuh diri, 27'), Dani Olmo (38'), Neco Williams (68'), dan Lamine Yamal (74'). Sedangkan, satu gol hiburan Georgia dicetak Giorgi Chakvetadze (49').

Pasca pertandinan, penyerang Timnas Spanyol , Morata menyebutkan bahwa dirinya sangat senang dengan kemenangan meyakinkan ini. Terlebih lagi, dia bisa mencetak hat-trick serta melihat para pemain muda tampil membara.



"Kami memprediksi pertandingan yang sulit tetapi untungnya pertandingan berjalan lebih baik dari itu. Saya senang bisa mencetak hat-trick," kata Morata dikutip dari laman resmi UEFA, Sabtu (9/9/2023).



"Kami memiliki banyak pemain muda yang tampil sangat baik," imbuhnya.

(Foto: Instagram @sefutbol)

Kemenangan manis di kandang lawan membuat Timnas Spanyol menempel pemuncak klasemen Grup A, Skotlandia. Dengan perolehan enam poin, Timnas Spanyol masih mempunyai satu tabungan pertandingan.

Morata yakin Timnas Spanyol masih berpeluang besar untuk lolos ke putaran final. Penyerang Atletico Madrid itu siap berjuang habis-habisan untuk mengamankan tiket menuju Jerman, 14 Juni-14 Juli 2024.



"Tentang peluang kami, saya hanya katakan bahwa kami adalah Spanyol dan kami harus berada di Jerman musim panas mendatang (Piala Eropa 2024), jadi kami akan melakukan yang terbaik dan saya berharap Spanyol akan berada di sana," pungkas pemain 30 tahun itu.
(nug)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More