Juventus Dibobol Sampdoria Dua Kali, Allegri: Clean Sheet Sudah Langka

Senin, 27 September 2021 - 01:30 WIB
Pelatih Juventus Massimiliano Allegri mengakui sulit mencatat clean sheet/Foto/Twitter
TURIN - Juventus meraih kemenangan 3-2 atas Sampdoria pada pekan keenam Serie A Italia 2021/2022 di Allianz Stadium, Minggu (26/9/2021). Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri mengakui sulit bagi timnya mencatat clean sheet atau tidak kebobolan.

Paulo Dybala membuka keran gol Juventus dengan torehannya pada menit ke-10. Kemenangan Si Nyonya Tua lalu dilengkapi dengan penalti Leonardo Bonucci (43) dan gol manuel Locatelli (57).



Sedangkan Sampdoria memperkecil ketertinggalan melalui Maya Yoshida (44) dan Antonio Candreva (83). Banyak yang menilai permainan Juventus pada laga ini terhitung buruk. Maklum, mereka nyaris saja disusul Sampdoria.

Meski begitu, Allegri tampaknya cukup puas timnya dapat bertahan hingga menang. Apalagi dia menganggap saat ini sangat jarang ada tim yang meraih poin tanpa kemasukan gol.





“Clean sheet sudah sangat langka belakangan ini. Saya melihat pertandingan kemarin dengan hasil 2-2 dan 3-3. Perhatian kami teralihkan saat sepak pojok,” kata Allegri dikutip Football Italia.

“Kami harus lebih fokus. Kami menjaga setiap pemain. Bonucci menyadari jika terdapat bahaya dan menjaga Yoshida. Tetapi, dia kehilangan, sebelum sepak pojok dilakukan,” ujarnya.

Kemenangan itu sendiri membuat Juventus berada di posisi kesembilan klasemen sementara Liga Italia dengan poin 8. Mereka masih tertinggal delapan angka dari puncak tabel, AC Milan.
(sha)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More