Italia vs Spanyol di Semifinal UEFA Nations League: Immobile dan Belotti Dicoret, Ini 23 Skuat Gli Azzurri
Selasa, 05 Oktober 2021 - 15:30 WIB
MILAN - Dua bintang tim nasional (timnas) Italia Ciro Immobile dan Andrea Belotti tak masuk dalam skuat yang dipersiapkan menghadapi Spanyol di semifinal UEFA Nations League 2021 . Italia menjamu tim Matador di Stadio Giuseppe Meazza, Milan, Rabu (6/10/2021) malam waktu lokal atau Kamis (7/10/2021 dini hari WIB.
Pelatih timnas Italia Roberto Mancini harus kehilangan sejumlah pilar yang sukses merebut Piala Eropa 2020 lantaran cedera. Spinazzola, Alessandro Florenzi, Andrea Belotti, Gaetano Castrovilli, dan striker andalan Ciro Immobile yang mengalami cedera otot paha.
Kehilangan Immobile tentunya akan menjadi kerugian bagi Gli Azzurri. Mengingat, striker andalannya itu sedang memimpin di puncak top skor Serie A Italia 2021/2022, dengan enam gol. Mancini memanggil Moise Kean guna mengisi kekosongan yang ditinggalkan Immobile.
Disisi lain, gelandang muda AS Roma, Pellegrini akan mendapat kesempatan pada kali ini. Mengingat, dia dicoret saat ajang Piala Eropa 2020 lantaran cedera.
Pada lini pertahanan, Gli Azzuri nampak lengkap dengan beberapa pilar yang dipanggil. Duet tembok Leonardo Bonucci, dan Giorgio Chiellini dalam kondisi prima dan siap beraksi kembali.
Kemudian, pilar lini tengah juga terlihat lengkap. Bintang kesuksesan di Piala Eropa 2020, Nicolo Barella, Jorginho dan Marco Verratti muncul di daftar gelandang.
Di lini serang terlihat komplet meski tanpa Andrea Belotti. Federico Chiesa, dan Lorenzo Insgine siap kembali menciptakan gol bagi Gli Azzurri.
Pelatih timnas Italia Roberto Mancini harus kehilangan sejumlah pilar yang sukses merebut Piala Eropa 2020 lantaran cedera. Spinazzola, Alessandro Florenzi, Andrea Belotti, Gaetano Castrovilli, dan striker andalan Ciro Immobile yang mengalami cedera otot paha.
Kehilangan Immobile tentunya akan menjadi kerugian bagi Gli Azzurri. Mengingat, striker andalannya itu sedang memimpin di puncak top skor Serie A Italia 2021/2022, dengan enam gol. Mancini memanggil Moise Kean guna mengisi kekosongan yang ditinggalkan Immobile.
Disisi lain, gelandang muda AS Roma, Pellegrini akan mendapat kesempatan pada kali ini. Mengingat, dia dicoret saat ajang Piala Eropa 2020 lantaran cedera.
Pada lini pertahanan, Gli Azzuri nampak lengkap dengan beberapa pilar yang dipanggil. Duet tembok Leonardo Bonucci, dan Giorgio Chiellini dalam kondisi prima dan siap beraksi kembali.
Kemudian, pilar lini tengah juga terlihat lengkap. Bintang kesuksesan di Piala Eropa 2020, Nicolo Barella, Jorginho dan Marco Verratti muncul di daftar gelandang.
Di lini serang terlihat komplet meski tanpa Andrea Belotti. Federico Chiesa, dan Lorenzo Insgine siap kembali menciptakan gol bagi Gli Azzurri.
Lihat Juga :
tulis komentar anda