Moise Kean Habiskan Setengah Miliar Hanya untuk Anjing Penjaga

Selasa, 02 Juni 2020 - 23:01 WIB
Terungkap bahwa pemain Everton, Moise Kean, menghabiskan uang sebesar 30 ribu pound atau setara setengah miliar hanya untuk membeli dua ekor anjing penjaga. Foto: headline.co
LIVERPOOL - Pesepak bola Eropa selalu punya cara untuk mengejutkan penggemarnya. Baru-baru ini terungkap bahwa pemain Everton, Moise Kean, menghabiskan uang dalam jumlah besar hanya untuk membeli dua ekor anjing penjaga.

Kean mendengar kabar bahwa rumah Riyad Mahrez (Manchester City) dirampok. Khawatir mengalami nasib serupa, pemain asal Italia yang diboyong dari Juventus itu pun membeli dua ekor anjing penjaga seharga 30 ribu pound atau setara Rp543 juta. (Baca juga: Koleksi Jam Tangan Mahrez Digasak Maling )

Pemain Timnas Italia U-21 itu mendatangkan dua ekor anjing terlatih dari perusahaan bernama Chaperone K9. Perusahaan itu memasok puluhan anjing terlatih untuk kalangan pesepak bola top Eropa, seperti Marcus Rashford, Paul Pogba, dan Raheem Sterling.

Uang nampaknya bukan masalah bagi Moise Kean yang gajinya di Everton mencapai miliaran per pekan. Belum lama ini, Kean juga didenda 100 ribu pound atau setara Rp1,8 miliar karena melanggar aturan lockdown dengan mendatangkan penari seksi ke apartemennya di Cheshire.

Sekadar informasi, sejumlah pesepak bola Inggris memang sedang mengalami nasib buruk. Selain Riyad Mahrez, pemain lain seperti Dele Alli (Tottenham Hotspur) juga belum lama ini jadi korban perampokan. (Baca juga: Benci kepada Sergio Ramos, Talenta Liverpool Tolak Real Madrid )
(bbk)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More