Ganda Putri Nomor Satu Dunia Kirim Pesan untuk Greysia Polii

Rabu, 08 Juni 2022 - 00:15 WIB
Chen Qing Chen/Jia Yi Fan mengirimkan pesan untuk Greysia Polii. Ganda putri China tersebut mengaku bakal rindu bertanding melawan salah satu pebulu tangkis terbaik Indonesia / Foto: screenshot Instagram Greysia Polii (@greyspolii)
JAKARTA - Chen Qing Chen/Jia Yi Fan mengirimkan pesan untuk Greysia Polii. Ganda putri terbaik dunia tersebut mengaku bakal rindu bertanding melawan salah satu pebulu tangkis terbaik Indonesia.

Greysia diketahui telah memutuskan pensiun. Indonesia Masters 2022 bakal menjadi ajang perpisahannya dan ia akan mengumumkan keputusan gantung raket sebagai atlet bulu tangkis secara resmi di partai final, Minggu (12/6/2022).

Tentunya ada banyak momen tak terlupakan saat berhadapan melawan Greysia. Salah satunya datang dari Chen/Jia.



Jia mengaku senang karena pernah berbagi lapangan dengan Greysia. Dia pun juga mendoakan yang terbaik. "Kami sudah bertanding di banyak pertemuan dan terakhir di Olimpiade. Saat itu mereka berhasil juara dan saya lihat mereka sangat senang. Kami berharap hidupnya bisa lebih bahagia. Senang bisa dapat kesempatan bertanding lawan Greysia," kata Jia, kepada awak media, Selasa (7/6/2022).

Ketika ditanya akan rindu dengan Greysia, Jia pun langsung menjawab rindu. Pemain berusia 24 tahun itu bahkan berharap Greysia bisa datang ke China guna mengobati rasa rindunya. Mengingat, mereka sudah tidak dapat kembali bertemu di lapangan.

"Pasti akan rindu. Setelah pandemi mungkin kami berharap Greysia bisa datang ke China dan bertemu di sana. Untuk sekarang ya masih sekadar saling sapa kalau ketemu di turnamen. Karena pandemi jadi jarang ketemu langsung. Tapi harapannya, setelah pandemi bisa memiliki banyak waktu untuk bertemu," sambungannya.

Pada kesempatan yang sama, Chen juga ikut menanggapi pensiunnya Greysia. Dirinya mengatakan bahwa di setiap pertandingan melawan peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2021 itu merupakan momen-momen penting.

"Setiap pertandingan melawannya pasti sangat tidak terlupakan. Karena di setiap pertandingan ada momen yang penting juga," timpal Chen.
(yov)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More