Hasil Liga 1 2022/2023: Arema FC Permalukan Persita 1-0

Sabtu, 01 April 2023 - 22:48 WIB
loading...
Hasil Liga 1 2022/2023:...
Arema FC meraup poin penuh usai membungkam Persita Tangerang/Foto/Twitter
A A A
TANGERANG - Arema FC meraup poin penuh usai membungkam Persita Tangerang pada laga lanjutan Liga 1 2022/2023 . Singo Edan -julukan Arema FC- menang 1-0 di Indomilk Arena, Tangerang, Sabtu (1/4/2023) malam WIB.

Hasil ini menempatkan Arema di peringkat 11 klasemen sementara Liga 1 2022/2023 dengan 41 poin dari 31 laga, sedangkan Persita di posisi 9 dengan 44 laga. Namun, Arema FC dipastikan finis di luar 5 besar Liga 1 karena saat ini penghuni peringkat 5 Bali United meraup 51 poin dari 31 laga.



Jalannya pertandingan, Persita berupaya menunjukan dominasinya sejak awal. Namun, Pendekar Cisadane -julukan Persita- juga mendapatkan perlawanan ketat dari Arema.

Pada menit ke-12, Arema melakukan tekanan yang berujung gol Abel Issa Camara. Namun, wasit menganulir gol tersebut karena Camara terjebak offside dan skor 0-0 belum berubah.



Persita nyaris mencetak gol pembuka akibat blunder kiper Arema. Namun lini pertahanan Singo Edan melakukan cover gemilang sehingga Persita gagal memanfaatkan kesempatan. Hingga babak pertama berakhir belum ada gol yang dapat tercipta sehingga skor imbang 0-0.

Memasuki babak kedua, Persita kembali berusaha menunjukan dominasinya sejak babak kedua dimulai. Namun, solidnya pertahanan Arema membuat tuan rumah belum bisa memecahkan kebuntuan.

Rifky Dwi Septiawan mendapatkan peluang emas untuk membuka keunggulan Persita di menit ke-55. Tapi, tendangan jarak jauhnya sedikit melambung di atas mistar gawang.

Pada menit ke-88, Arema FC mendapatkan tendangan penalti setelah Yohanes Kandaimu melakukan pelanggaran di kotak terlarang. Rizky Dwi Febrianto sukses membobol gawang Persita meski sempat ditepis Adhitya Harlan. Gol itu sekaligus menutup kemenangan Arema FC 1-0.

Susunan Pemain

Persita Tangerang (4-2-3-1): Adhitya Harlan; Arif Setiawan, Andrean Benyamin, Muhammad Rifqi, Muhammad Toha; Rifky Dwi Setiawan, Fahreza Sudin; Wildan Ramdhani, Sin Yeong Bae, Heri Susanto, Ramiro Fergonzi.
Pelatih: Luis Edmundo Duran.

Arema FC (4-2-3-1): Adilson Maringa; Johan Ahmat Farizi, Bagas Adi Nugroho, Joko Susilo, Rizky Dwi Febrianto; Jayus Hariono, Evan Dimas; Kevin Armedyah; Arkhan Fikri, Dendi Santoso, Abel Issa Camara.
Pelatih: Joko Susilo

(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1233 seconds (0.1#10.140)