Chan Rebut Trofi Grand Slam Pertamanya bersama Hingis
A
A
A
NEW YORK - Pasangan ganda putri, Martina Hingis/Chan Yung-Jan menyabet gelar grand slam pertama mereka, setelah menumbangkan duo Republik Ceko, Lucie Hradecka/Katerina Siniakova di pertandingan terakhir di Arthur Ashe Stadium, New York, Senin (11/9).
Dalam pertandingan yang berlangsung selama 65 menit, Hingis/Chan mencetak keunggulan dua set langsung 6-3, 6-2 atas Hradecka/Siniakova. Selain menjadi gelar grand slam pertama, trofi di New York ini merupakan koleksi gelar kemenangan ketujuh buat Hingis/Chan sebagai tim.
Secara pribadi, ini adalah gelar grand slam ke-25 Hingis, setelah sehari sebelumnya petenis asal Swiss itu merebut gelar ganda campuran AS Terbuka 2017 bersama Jamie Murray. Dari keseluruhan gelar tersebut, lima di antaranya diraih di sektor tunggal putri, 13 ganda putri, dan tujuh ganda campuran.
Sedangkan, buat Chan, ini merupakan titel grand slam pertamanya, setelah sebelumnya hanya menjadi dua kali finalis di ganda putri Australia Terbuka. Petenis 28 tahun asal Taiwan ini juga hanya mampu menjadi runner-up di ganda campuran Australia Terbuka pada 2011.
"(Untuk meraih) gelar pertama saya, sungguh menakjubkan, terutama saya memiliki Martina di sisi saya. Saya pernah ke final beberapa kali, dan ini kali pertama benar-benar memenangkan grand slam," ujar Chan, seperti dilansir situs resmi US Open.
"Ini sangat, sangat istimewa bagi saya. Hari ini adalah pertandingan yang hebat. Kami memulai sangat kuat dan sangat agresif," imbuhnya.
Dalam pertandingan yang berlangsung selama 65 menit, Hingis/Chan mencetak keunggulan dua set langsung 6-3, 6-2 atas Hradecka/Siniakova. Selain menjadi gelar grand slam pertama, trofi di New York ini merupakan koleksi gelar kemenangan ketujuh buat Hingis/Chan sebagai tim.
Secara pribadi, ini adalah gelar grand slam ke-25 Hingis, setelah sehari sebelumnya petenis asal Swiss itu merebut gelar ganda campuran AS Terbuka 2017 bersama Jamie Murray. Dari keseluruhan gelar tersebut, lima di antaranya diraih di sektor tunggal putri, 13 ganda putri, dan tujuh ganda campuran.
Sedangkan, buat Chan, ini merupakan titel grand slam pertamanya, setelah sebelumnya hanya menjadi dua kali finalis di ganda putri Australia Terbuka. Petenis 28 tahun asal Taiwan ini juga hanya mampu menjadi runner-up di ganda campuran Australia Terbuka pada 2011.
"(Untuk meraih) gelar pertama saya, sungguh menakjubkan, terutama saya memiliki Martina di sisi saya. Saya pernah ke final beberapa kali, dan ini kali pertama benar-benar memenangkan grand slam," ujar Chan, seperti dilansir situs resmi US Open.
"Ini sangat, sangat istimewa bagi saya. Hari ini adalah pertandingan yang hebat. Kami memulai sangat kuat dan sangat agresif," imbuhnya.
(nug)