Pemenang Frampton vs Donaire Diajukan Jadi Penantang Gelar WBO

Jum'at, 19 Januari 2018 - 03:32 WIB
Pemenang Frampton vs Donaire Diajukan Jadi Penantang Gelar WBO
Pemenang Frampton vs Donaire Diajukan Jadi Penantang Gelar WBO
A A A
BELFAST - Pertarungan melawan mantan juara dunia lima divisi, Nonito Donaire akan menjadi penampilan kedua petinju Irlandia Utara, Carl "The Jackal" Frampton bersama pelatih barunya, Jamie Moore dan promotor Frank Warren.

Frampton, yang berpisah dengan manajer Barry McGuigan dan pelatih Shane McGuigan tahun lalu, dijadwalkan bertemu The Filipino Flash pada 22 April mendatang di SSE Arena, Belfast.

Mantan juara dunia di dua kelas berbeda ini berharap bisa mencetak kemenangan mengesankan atas Donaire, agar dia mendapatkan peluang untuk menantang juara dunia di pertarungan berikutnya.

Potensi untuk menantang pemenang laga antara juara kelas bulu IBF, Lee Selby vs Josh Warrington cukup terbuka buat Frampton, apabila dia mampu mengalahkan Donaire. Jikalau tidak, dia juga bisa mendapat celah untuk pemenang bentrokan Scott Quigg dengan juara WBO, Oscar Valdez.

"Saya berbicara dengan Frank Warren dan dia ingin membuat pertarungan ini menjadi eliminasi akhir WBO. Quigg atau Valdez, pemenangnya berpotensi. Selby dan Warrington juga bisa terjadi," ungkap Frampton di Daily Star.

"Semua ini ada di masa mendatang, tapi hanya ada satu orang di pikiran saya saat ini, dan itu adalah Nonito Donaire," tambah mantan juara dunia kelas bantam dan kelas bantam super itu.

"Saya akan melakukan segalanya untuk memastikan saya siap tampil dalam performa karir saya, yang mungkin diperlukan untuk memenangkan pertarungan ini," pungkas Frampton, yang mengantongi rekor 24-1, 14KO.

Data kedua petinju yang akan bertarung

Carl FramptonvsNonito Donaire
21 Februari 1987Lahir16 November 1982
Irlandia UtaraAsalFilipina
165cmTinggi166cm
157cmJangkauan173cm
The JackalJulukanThe Filipino Flash
OthodoxStanceOrthodox
24 (14KO)Menang38 (24KO)
1Kalah4
-Seri-
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6324 seconds (0.1#10.140)