Astori Dimakamkan Kamis Ini, Fiorentina-Cagliari Pensiunkan No 13

Kamis, 08 Maret 2018 - 08:01 WIB
Astori Dimakamkan Kamis Ini, Fiorentina-Cagliari Pensiunkan No 13
Astori Dimakamkan Kamis Ini, Fiorentina-Cagliari Pensiunkan No 13
A A A
FIRENZE - Fiorentina menggelar acara penghormatan terakhir untuk mendiang Davide Astori di FIGC (FA Italia) Coverciano Center dan Stadio Artemio Franchi, Rabu (7/3/2018). Acara itu melibatkan masyarakat umum yang ingin memberi penghormatan terakhir. Rencananya Astori akan di makamkan Kamis (8/3/2018) ini di Basilica of Santa Croce, Firenze.
Astori Dimakamkan Kamis Ini, Fiorentina-Cagliari Pensiunkan No 13

Kapten Fiorentina itu meninggal dunia dalam tidurnya, Minggu ( 4/3/2018) di sebuah kamar hotel di Udine, Italia, jelang pertandingan Serie A 2017/2018 melawan Udinese di Dacia Arena.

Otopsi menunjukkan bahwa pria kelahiran San Giovanni Bianco, Italia, 7 Januari 1987, itu meninggal karena sebab alami, yakni gagal jantung tanpa trauma nyata, atau karena bradycardia (saat jantung berdetak secara abnormal perlahan).
Astori Dimakamkan Kamis Ini, Fiorentina-Cagliari Pensiunkan No 13

Sejumlah pesohor sepak bola dikabarkan akan hadir dalam upacara pemakaman tersebut, termasuk penyerang Liverpool Mohamed Salah. Menurut surat kabar yang berbasis di Firenze, La Nazione, pemain sayap Mesir, yang menghabiskan dua setengah musim di Italia untuk bermain dengan Fiorentina dan AS Roma, itu mengajukan permintaan khusus kepada pejabat Liverpool untuk diberi izin menghadiri pemakaman Astori.
Astori Dimakamkan Kamis Ini, Fiorentina-Cagliari Pensiunkan No 13

Sementara itu Fiorentina dan Cagliari resmi memensiunkan kostum nomor 13 milik Astori. Di Cagliari, Astori mengenakan nomor 13 selama enam musim. "Untuk menghormati dan mengenang Davide Astori dan untuk membuat kenangannya tak terhapuskan, Cagliari dan Fiorentina telah memutuskan untuk pensiunkan kostum No 13," demikian pernyataan Fiorentina di Twitter.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6860 seconds (0.1#10.140)