Hadapi Laga Perdana, Pelatih Rusia : Seluruh Warga Negara Ada di Belakang Kami

Rabu, 13 Juni 2018 - 19:28 WIB
Hadapi Laga Perdana, Pelatih Rusia : Seluruh Warga Negara Ada di Belakang Kami
Hadapi Laga Perdana, Pelatih Rusia : Seluruh Warga Negara Ada di Belakang Kami
A A A
MOSKOW - Aura optimisme merebak di ruangan konferensi pers di Stadion Luzhniki, sehari sebelum pertandingan pembuka Piala Dunia 2018, yang menghadirkan tuan rumah Rusia kontra Arab Saudi. Pasukan Beruang Merah yakin bisa menjungkalkan Arab Saudi di hadapan 80.000 penonton yang besok malam memadati Luzhniki.

Pelatih Stanislav Cherchesov menegaskan seluruh masyarakat Rusia berada di belakang mereka. “Saya bangga dengan apa yang mereka tunjukkan. Begitu juga dengan dukungan Presiden kami (Vladimir Putin). Ini adalah pertandingan penting, dan support besar dari masarakat sangat berarti,” paparnya.

Namun, dengan nada bercanda nakhoda berusia 54 tahun tersebut mengatakan dukungan untuk Rusia tidak hanya datang dari dalam negeri. “Saya mendapat banyak pesan, mereka sangat mendukung kami. Dari Polandia misalnya. Saya memiliki kenangan indah di sana,” ujar Cherchesov yang menukangi klub Liga Polandia, Legia Warsawa pada 2015-2016. “Mereka mengatakan, semoga sukses untuk kami. Saya lebih suka kata sukses, karena terdengar sangat maskulin,” katanya diikuti derai tawa para jurnalis.

Terkait kondisi pemain, Cherchesov mengungkapkan nyaris 100% penggawanya fit. Ada beberapa yang masih harus menjalani cek medis, tapi secara keseluruhan Igor Akinfeev dkk siap mempermalukan Arab Saudi besok.

“Mood kami bagus. Kami berusaha kuat untuk mempersiapkan tim ini termasuk pada training di Austria. Kami juga mempelajari persiapaan mereka (Arab Saudi) tapi kami lebih mementingkan persiapan kami. Nyaris semua pemain dalam keadaan baik,” paparnya.

Untuk menghadapi Arab Saudi, Cherchesov mengatakan dia amat menjaga konsentrasi. “Saya tidak mengikuti berita apapun. Karena saya harus fokus, kadang bererapa pihak mengkritik kami terlalu dalam,” sambung pria kelahiran Alagir itu.

Dia juga menampik bila Grup A, tempat Rusia, Arab Saudi, Uruguay dan Mesir merupakan grup mudah. “Orang boleh menyampaikan pendapat mereka masing-masing. Semua grup di Piala Dunia sulit dan kami berusaha sebaik mungkin. Ini adalah Piala Dunia, semua tim yang ada mewakili negara mereka masing-masing dan saya yakin mereka bakal berusaha secara maksimal. Jadi, tidak ada yang namanya grup mudah,” tegasnya.

Sementara itu Aleksandr Samedov mengungkapkan tidak ada persiapan spesial jelang pertandingan pembuka. Semua rutinitas dijalanai seperti biasa.

“Para pemain relaks seperti biasa. Kami tahu besok penting tapi kami berusaha menjalankannya sebaik mungkin,” ujar salah satu pemain paling senior di skuad Beruang Merah itu.
Samedov menyadari Arab Saudi bukan tim yang bisa dipandang sebelah mata. Ini lantaran, pasukan Juan Antonio Pizzi memiliki banyak pemain berbahaya meskipun dalam tiga pertandingan uji coba Saudi selalu menelan pil pahit.

“Kami memerhatikan Saudi tim yang sangat baik. Kami akan berusaha sebaik mungkin menahan laju bola dan menahan agar mereka tidak mendapatkan bola,” ujar penggawa Spartak Moskow tersebut.

* Laporan Langsung wartawan SINDONews Hanna Farhana Fauzie
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7746 seconds (0.1#10.140)