Pebiliar Annita Kanjaya Juara Redball Women’s 10 Ball Open

Minggu, 14 April 2019 - 13:00 WIB
Pebiliar Annita Kanjaya Juara Redball Women’s 10 Ball Open
Pebiliar Annita Kanjaya Juara Redball Women’s 10 Ball Open
A A A
JAKARTA - Turnamen Red Ball Women’s 10 Ball 2019 telah dilaksanakan sejak Kamis (11/4/2019) di Redball, Mall Taman Palem, Jakarta, sejak Kamis (11/4/2019), akhirnya usai Sabtu (13/11/2019). Wakil Jawa Barat Annita Kanjaya keluar sebagai juara.

Sementara itu, posisi kedua ditempati atlet Jawa Tengah Vinda, dan peringkat ketiga menjadi miliki Nony K (Jawa Barat) serta Angeline Magdalena Ticoalu (DKI Jakarta). Terselenggaranya turnamen ini disambut baik Wakil Ketua II Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia (POBS) Achmad Fadil Nasution.

Achmad menilai Red Ball Women’s 10 Ball 2019 telah memperlihatkan kekuatan pebiliar putri Indonesia yang berkembang semakin pesat. Menurutnya, hal ini menjadi akan memberikan dampak positif ke depannya.

“Sangat senang buat para juara. Sangat senang sudah meratanya persaingan para pebiliar putri karena ini sangat baik buat pembinaan. Hal ini terlihar hampir seluruh pemenang bola 9 dan bola 10, orang yang berbeda,” katanya.

“Terima kasih buat Redball yang sudah melaksanakan event putri ini. Antusias atlet, pelaksana event dan seluruh masyarakat biliar harus terus dikembangkan,” ucap Achmad.

Dia juga mengungkapkan biliar Indonesia saat ini telah menunjukkan perkembangan yang pesat, apalagi semenjak Hary Tanoesoedibjo menjadi ketua umum POBSI.

“Momen olahraga biliar yang sedang dialiri energy positif semenjak POBSI dipimpin oleh Bapak Hary Tanoesoedibjo diharapkan mulai dirasakan disemua lini olahraga ini,” tuturnya.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5265 seconds (0.1#10.140)