Singkirkan Brasil dari Copa America 2024, Ini Kunci Permainan Uruguay
loading...
A
A
A
AMERIKA - Tim Nasional Uruguay berhasil menyingkirkan Brasil di babak perempat final Copa America 2024 dan memastikan diri melaju ke fase selanjutnya. Karakter kuat tim asuhan Marcelo Bielsadi itu sebut-sebut sebagai kunci kemenangan.
Pasalnya, walau kalah jumlah pemain dalam waktu yang cukup lama, pasukan Uruguay menunjukkan semangat yang luar biasa untuk bertahan dari gempuran lawan.
"Pertandingan itu sangat menegangkan, melawan lawan yang sangat tangguh, dan pada menit-menit terakhir kami kekurangan satu pemain. Namun, kami menunjukkan karakter meskipun kami masih muda," kata Kiper Tim Nasional (Timnas) Uruguay, Sergio Rochet dilansir dari ESPN, Minggu (7/7/2024).
Dalam laga yang digelar di Allegiant Stadium, Las Vegas, Minggu (7/7/2024) pagi WIB itu, Uruguay bermain apik sepanjang pertandingan. Mereka mampu menciptakan lebih banyak peluang dari Brasil , tetapi penyelesaian akhirnya kurang maksimal.
Tim asuhan Marcelo Bielsa itu pun harus bermain dengan 10 pemain sejak menit 74 setelah Nahitan Nandez diganjar kartu merah oleh wasit karena tekel berbahayanya kepada Rodrygo Goes. Akan tetapi, mereka mampu bertahan dengan baik hingga peluit panjang dibunyikan tanpa kebobolan satu gol pun.
Di babak adu penalti, hanya Jose Maria Gimenez yang gagal mengeksekusi tendangannya dengan apik untuk La Celeste -julukan Timnas Uruguay. Sementara di kubu Brasil, sepakan Eder Militao ditepis oleh Rochet dan kemudian tendangan Douglas Costa membentur tiang gawang. Tendangan Manuel Ugarte pun memastikan Darwin Nunez dkk menang dengan skor 4-2 atas Brasil.
Rochet pun sangat bahagia sukses menyelamatkan satu tendangan penalti milik Brasil yang sangat membantu Uruguay untuk menang. Kata dia, karakter kuat yang ditunjukkan timnya saat kekurangan pemain sekalipun menjadi kunci keberhasilan mereka mengalahkan Selecao -julukan Timnas Brasil.
"Untuk mengakhiri dengan adu penalti dan menang, saya berhasil menyelamatkan satu tendangan. Sebenarnya ini adalah kebahagiaan luar biasa yang pantas didapatkan oleh tim ini, dan negara ini pantas mendapatkannya. Kami sangat gembira, jadi kami akan berusaha lebih keras lagi,” ucapnya.
Uruguay sebelumnya belum pernah menang atas Brasil selama 13 pertemuan sejak 2001 sampai akhirnya mereka mengalahkan Alisson Becker dan kolega pada tahun lalu di laga kualifikasi Piala Dunia 2026. Dengan kemenangan hari ini, mereka sukses menang beruntun atas tim asuhan Dorival Junior itu untuk kali pertama sejak 1992.
Bagi Brasil, ini merupakan kali berdua berturut-turut mereka tumbang di perempat final lewat adu penalti di turnamen besar. Sebelumnya, mereka juga gugur di delapan besar kala disikat Kroasia di Piala Dunia 2022 lalu.
Dengan hasil tersebut, Uruguay mengamankan tiket ke semifinal Copa America 2024. Selanjutnya, Uruguay akan bersua Kolombia pada Kamis (11/7/2024) pukul 07.00 WIB di Bank of America Stadium.
Pasalnya, walau kalah jumlah pemain dalam waktu yang cukup lama, pasukan Uruguay menunjukkan semangat yang luar biasa untuk bertahan dari gempuran lawan.
"Pertandingan itu sangat menegangkan, melawan lawan yang sangat tangguh, dan pada menit-menit terakhir kami kekurangan satu pemain. Namun, kami menunjukkan karakter meskipun kami masih muda," kata Kiper Tim Nasional (Timnas) Uruguay, Sergio Rochet dilansir dari ESPN, Minggu (7/7/2024).
Dalam laga yang digelar di Allegiant Stadium, Las Vegas, Minggu (7/7/2024) pagi WIB itu, Uruguay bermain apik sepanjang pertandingan. Mereka mampu menciptakan lebih banyak peluang dari Brasil , tetapi penyelesaian akhirnya kurang maksimal.
Tim asuhan Marcelo Bielsa itu pun harus bermain dengan 10 pemain sejak menit 74 setelah Nahitan Nandez diganjar kartu merah oleh wasit karena tekel berbahayanya kepada Rodrygo Goes. Akan tetapi, mereka mampu bertahan dengan baik hingga peluit panjang dibunyikan tanpa kebobolan satu gol pun.
Di babak adu penalti, hanya Jose Maria Gimenez yang gagal mengeksekusi tendangannya dengan apik untuk La Celeste -julukan Timnas Uruguay. Sementara di kubu Brasil, sepakan Eder Militao ditepis oleh Rochet dan kemudian tendangan Douglas Costa membentur tiang gawang. Tendangan Manuel Ugarte pun memastikan Darwin Nunez dkk menang dengan skor 4-2 atas Brasil.
Rochet pun sangat bahagia sukses menyelamatkan satu tendangan penalti milik Brasil yang sangat membantu Uruguay untuk menang. Kata dia, karakter kuat yang ditunjukkan timnya saat kekurangan pemain sekalipun menjadi kunci keberhasilan mereka mengalahkan Selecao -julukan Timnas Brasil.
"Untuk mengakhiri dengan adu penalti dan menang, saya berhasil menyelamatkan satu tendangan. Sebenarnya ini adalah kebahagiaan luar biasa yang pantas didapatkan oleh tim ini, dan negara ini pantas mendapatkannya. Kami sangat gembira, jadi kami akan berusaha lebih keras lagi,” ucapnya.
Uruguay sebelumnya belum pernah menang atas Brasil selama 13 pertemuan sejak 2001 sampai akhirnya mereka mengalahkan Alisson Becker dan kolega pada tahun lalu di laga kualifikasi Piala Dunia 2026. Dengan kemenangan hari ini, mereka sukses menang beruntun atas tim asuhan Dorival Junior itu untuk kali pertama sejak 1992.
Bagi Brasil, ini merupakan kali berdua berturut-turut mereka tumbang di perempat final lewat adu penalti di turnamen besar. Sebelumnya, mereka juga gugur di delapan besar kala disikat Kroasia di Piala Dunia 2022 lalu.
Dengan hasil tersebut, Uruguay mengamankan tiket ke semifinal Copa America 2024. Selanjutnya, Uruguay akan bersua Kolombia pada Kamis (11/7/2024) pukul 07.00 WIB di Bank of America Stadium.
(msf)