Cedera Lutut Bikin Naomi Osaka Khawatir Kehilangan Gelar US Open

Sabtu, 17 Agustus 2019 - 10:32 WIB
Cedera Lutut Bikin Naomi Osaka Khawatir Kehilangan Gelar US Open
Cedera Lutut Bikin Naomi Osaka Khawatir Kehilangan Gelar US Open
A A A
CINCINNATI - Petenis nomor 1 dunia Naomi Osaka dilanda kekhawatiran kehilangan gelar tunggal putri dalam persaingan Grand Slam US Open 2019 akhir Agustus mendatang. Kekhawatiran Ratu Tenis dunia asal Jepang itu dipicu cedera lutut kiri yang dialaminya di perempat final Turnamen Western & Southern Open di Cincinnati, Jumat (16/8).

Osaka terpaksa mengundurkan diri dari pertandingan saat melawan Sofia Kenin di perempat final. Petenis 21 tahun itu mundur dalam posisi tertinggal 4-6, 6-1, 0-2 di set ketiga. Dia sempat mendapatkan perawatan di lapangan untuk menahan sakit di lutut kirinya. Ketika memutuskan tidak melanjutkan pertandingan set ketiga, lutut kiri Osaka dibalut deker penahan sakit.

Cedera lutut kiri itu membuat Osaka khawatir dengan peluangnya mempertahankan gelar tunggal putri di Grand Slam US Open yang akan dimainkan mulai 26 Agustus mendatang. ’’Aku sedikit khawatir,’’kata Osaka.

Setelah kalah di set pertama 4-6, juara bertahan US Open itu bangkit untuk memenangi enam dari delapan game berikutnya. Di set kedua, Osaka langsung menjauh unggul 4-0, 5-1, dan menutup set kedua 6-1.

Pada set ketiga, Osaka tertinggal 0-1. Ketika memasuki game kedua pada posisi 40-40, setelah melakukan servis, Osaka kemudian meminta izin umpire untuk break. Umpire pun memberikan waktu break. Dia kemudian menuju bangku pemain untuk mendapatkan perawatan di lutut kirinya.

Setelah melanjutkan pertandingan dalam posisi advantage buat Kenin, Osaka melakukan servis. Setelah melakukan servis, Osaka tidak kuat lagi menahan sakit di lututnya. Dia kemudian kembali ke bangku pemain. Dia memutuskan tidak melanjutkan pertandingan set ketiga dalam posisi 2-0 untuk Kenin.

Bagi Kenin, ini kemenangan kedua beruntun yang diperolehnya atas petenis nomor 1 dunia dalam kurun beberapa minggu. Sebelumnya, Kenin juga mengalahkan mantan petenis nomor 1 dunia Ashleigh Barty di Rogers Cup.

Setelah pertandingan, Osaka mengatakan kepada wartawan jika rasa sakit yang dialaminya tidak seperti yang dirasakan sebelumnya. "Masalahnya, rasa sakitku ini semakin terasa,’’kata Osaka. "Jadi, itulah mengapa Aku bermain tidak seperti yang Aku harapkan. Jadi, Aku benar-benar tidak tahu apa yang sebenarnya terjadi dengan lututku saat ini,’’paparnya.

Dia sudah berkonsultasi dengan fioterapisnya mengenai kondisi cedera lututnya. Dia bertanya kepada fisioterapis apakah akan melanjutkan pertandingan atau tidak. "Aku bertanya kepada fisioterapis apakah masih aman untuk bermain karena Aku benar-benar benci kalau harus mundur. Aku merasa memainkan pertandingan yang bagus. Tidak adil baginya untuk mundur begitu saja karena aku merasa seperti menyerah,’’paparnya.

Osaka akan mengalihkan perhatian untuk menghadapi US Open yang akan dimainkan di Flushing Meadows, New York, Amerika Serikat, pada 26 Agustus hingga 7 September mendatang. Setelah hanya bertahan di perempat final di Toronto dan Cincinnati, Osaka berharap bisa mempertahankan gelarnya di US Open.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7984 seconds (0.1#10.140)