Seorang Staf Agensi Pemasaran Olimpiade Tokyo 2020 Terjangkit Corona

Kamis, 27 Februari 2020 - 12:01 WIB
Seorang Staf Agensi Pemasaran Olimpiade Tokyo 2020 Terjangkit Corona
Seorang Staf Agensi Pemasaran Olimpiade Tokyo 2020 Terjangkit Corona
A A A
TOKYO - Agensi pemasaran Olimpiade Tokyo 2020, Dentsu, terpaksa memerintahkan sekitar lima ribu stafnya bekerja dari rumah. Kebijakan tersebut diambil setelah salah seorang pegawai mereka positif corona.

Menurut media di Jepang, Kamis (27/2/2020) pegawai tersebut berusia sekitar 50 tahun. Dia bekerja di sebuah kantor pusat Dentsu di Bangsal Minato, pusat ibu kota Jepang.

Dentsu bertugas mempromosikan pesta olahraga terbesar dunia yang rencananya digelar 24 Juli - 9 Agustus 2020 mendatang. Tak hanya itu, Dentsu juga bertanggung jawab pada event Paralimpiade Tokyo 2020 yang digelar setelah Olimpiade.

Belum jelas bagaimana nasib pegawai yang terjangkit corona. Namun, menurut laporan yang sama, dikutip Inside The Games, terdapat empat pegawai lain yang mendapat perawatan karena diduga ikut terjangkit virus.

Menteri Olimpiade, Seiko Hashimoto, dalam kesempatan terpisah optimistis pesta Olimpiade Tokyo 2020 berjalan sesuai jadwal. Meski begitu, sejumlah kejuaraan dunia dan kualifikasi terpaksa dibatalkan akibat virus. (Baca juga: Ancaman Corona, Jepang Optimistis Olimpiade Tokyo 2020 Sesuai Jadwal )
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6572 seconds (0.1#10.140)