Batal Lawan Persebaya, Persija Pilih Fokus Hadapi Bhayangkara

Rabu, 04 Maret 2020 - 22:35 WIB
Batal Lawan Persebaya,...
Batal Lawan Persebaya, Persija Pilih Fokus Hadapi Bhayangkara
A A A
JAKARTA - Pelatih Persija Jakarta Sergio Farias menghormati keputusan PT Liga Indonesia Baru (LIB) yang menunda laga kandang kontra Persebaya Surabaya terkait virus Corona. Meski demikan, nakhoda asal Brasil itu enggan meratap dan memilih mempersiapkan armadanya untuk laga selanjutnya.

Persija sejatinya sudah melakukan persiapan untuk menjamu Persebaya di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (7/3) pada pekan kedua Liga 1 2020. Tapi, laga klasik itu batal dilaksanakan terkait merebaknya virus Corona di Indonesia.

Itu sesuai instruksi Gubernur nomor 16 tahun 2020, dimana pemerintah provinsi DKI Jakarta menghentikan sementara layanan perizinan penyelenggaraan kegiatan keolahragaan, juga tentang peningkatan kewaspadaan terhadap risiko penularan infeksi virus Corona di wilayah DKI Jakarta.

Langkah ini diambil setelah ada dua warga Indonesia yang tertular virus Corona. Meski akhirnya batal bertanding, Farias menegaskan Persija tetap melakukan persiapan. Sebab, dia ingin pasukannya tetap aktif di lapangan.

"Kita harus ikuti peraturan dari federasi. Sebenarnya kita siap untuk main kapan saja. Namun, karena ditunda kita ikuti saja peraturannya. Hal ini akan kita manfaatkan untuk menambah persiapan," ujar Farias, dilansir liga-indonesia.

Farias mengaku akan langsung mengalihkan perhatiannya ke laga berikutnya melawan Bhayangkara FC. Rencananya pertandingah itu akan digelar pada 14 Maret mendatang, dimana The Guardian akan menjadi tuan rumah.

Lantaran ada waktu sekitar 10 hari sebelum bentrok Bhayangkara, Farias akan memanfaatkannya untuk melakukan evaluasi. Fokusnya adalah membenahi lini belakang yang masih jadi kendala. Pasalnya, saat menjamu Borneo FC pada laga pertama, Macan Kemayoran kebobolan dua kali walau menang 3-2.

"Kami koreksi beberapa kesalahan di dalam permainan kemarin (melawan Borneo FC). Kami berharap persiapan ini lebih maksimal karena adanya pertandingan tunda," tandas Farias.
(mir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2988 seconds (0.1#10.140)