Tertua di Ligue 1 Prancis, Ultah Vitorino Hilton Dirusak Kartu Merah

Rabu, 16 September 2020 - 23:58 WIB
loading...
Tertua di Ligue 1 Prancis, Ultah Vitorino Hilton Dirusak Kartu Merah
Kapten Montpellier Vitorino Hilton menjadi pemain tertua dalam pertandingan Ligue 1 Prancis sejak 1956/Foto/
A A A
MONTPELLIER - Kapten Montpellier Vitorino Hilton menjadi pemain tertua dalam pertandingan Ligue 1 Prancis sejak 1956. Pemain berusia berusia 43 tahun itu tampil melawan Olympique Lyon , Selasa (15/9/2020) malam waktu lokal atau Rabu (16/9/2020) WIB. Namun, malam bersejarah bek asal Brasil itu dirusak oleh kartu merah yang disodorkan wasit padanya.

Hilton, kelahiran Brasilia, Brasil, 13 September 1977, merayakan ulang tahunnya yang ke-43 pada hari Minggu (13/9/2020). Dia menandatangani perpanjangan kontrak satu tahun pada Mei 2020 setelah mencatatkan lebih dari 320 penampilan untuk klub sejak bergabung dari Olympique Marseille pada 2011. ( ).

Menurut statistik Opta, dia adalah pemain tertua yang tampil di papan atas liga Prancis sejak mantan striker Prancis Roger Courtois bermain untuk Troyes pada usia 44 tahun di tahun 1956.

Hilton juga orang pertama berusia 43 atau lebih yang bermain di liga top Eropa sejak penjaga gawang Italia Marco Ballotta tampil untuk Lazio pada usia 44 tahun 2008. ( ).

Seperti dilansir Reuters, Hilton menerima kartu kuning di menit ke-71 kemudian kartu kuning kedua atau kartu merah 10 menit kemudian setelah menjegal pemain Lyon Rayan Cherki yang mengakibatkan penalti.

Pemain pengganti Lyon Memphis Depay sukses mengonversi penalti menjadi gol menit ke-82, namun Montpellier tetap unggul 2-1 hingga akhir laga berkat dua gol Teji Savanier. Satu dari titik penalti menit ke-38 dan menit ke-59. ( ).

Hilton harus bermain setidaknya selama satu dekade lagi jika dia ingin mengambil mahkota Kazuyoshi Miura sebagai pesepak bola profesional tertua di dunia.

Penyerang 53 tahun, yang bergabung dengan Yokohama FC pada 2005, menandatangani perpanjangan kontrak pada awal tahun untuk bermain untuk klub J-League hingga Januari 2021.
(sha)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2982 seconds (0.1#10.140)