Bos Petronas Yamaha SRT Yakin Morbidelli Juara Dunia 2021

Selasa, 02 Februari 2021 - 02:02 WIB
loading...
Bos Petronas Yamaha SRT Yakin Morbidelli Juara Dunia 2021
Datuk Razlan Razali yakin pembalapnya, Franco Morbidelli, bisa menjadi juara dunia MotoGP musim ini/Foto/paddock-gp.com
A A A
KUALA LUMPUR - Bos Petronas Yamaha Sepang Racing Team (SRT) Datuk Razlan Razali yakin pembalapnya, Franco Morbidelli , bisa menjadi juara dunia MotoGP musim ini . Razlan berkaca pada hasil musim 2020 yang diraih Morbidelli.

Kepada kantor berita Malaysia, Bernama, seperti dikutip paddock-gp.com, Razlan Razali menegaskan bahwa target itu sangat bisa diraih oleh pembalap asal Italia itu. Sebab, Morbidelli finis kedua di MotoGP 2020 setelah mengumpulkan 158 poin dalam 14 balapan. Meskipun pada awalnya dia kesulitan naik podium karena masalah mekanis yang tidak terkait dengan level skill mengendara.

.“Pada awal tahun lalu dia tidak konsisten karena masalah sepeda motor, dan juga kecelakaan di Austria, yang memengaruhi performanya. Tapi, setelah itu dia lebih konsisten dibanding pembalap lain dan itulah kenapa dia bisa finis kedua. Jika dia tidak menghadapi masalah teknis (musim ini), dia bisa menjadi juara dunia," kata Razlan.

Sementara Morbidelli berharap gelaran MotoGP 2021 bisa berjalan lebih normal ketimbang musim lalu. Meski, ia menyadari bahwa hal itu tidak akan mudah, tetapi Morbidelli sangat mengharapkan hal tersebut.

.Jika berkaca pada musim lalu, ajang MotoGP 2020 tidak berjalan sesuai dengan rencana. Adanya pandemi Covid-19 di seluruh dunia, memaksa turnamen tahunan tersebut harus tertunda selama empat bulan.

Bahkan seri balapan yang tadinya akan digelar sebanyak 19 kali tidak terjadi. Pihak penyelenggara MotoGP yakni Dorna Sports pun memilih untuk memangkas jumlah seri balapan menjadi 14 dan hanya fokus pada di Eropa.

Baca juga: Formula One Belum Mulai, Ferrari Sudah Angkat Bendera Putih .


Pada musim ini, Dorna Sports telah mempersiapkan diri untuk menggelar balapan dengan kalender normal seperti biasa. Akan tetapi, situasi tersebut belum bisa dipastikan karena kalender yang dirilis MotoGP masih bersifat sementara.

Namun begitu, Morbidelli sangat berharap bahwa gelaran MotoGP pada musim ini bisa berjalan lebih normal. Setidaknya gelaran MotoGP bisa sedikit meluas ke beberapa wilayah dunia, terutama di Asia.

“Di atas segalanya, saya berharap ini akan menjadi musim yang lebih normal karena tahun lalu itu sangat sulit,” ungkap Morbidelli, mengutip dari Speedweek, Senin (1/2/2021).

“Bukan hanya karena pandemi, yang tentu saja menjadi alasan utama, tetapi juga berakibat pada jadwal yang sangat padat,” tambahnya.

“Saya berharap tahun ini akan lebih baik dan kami dapat menjalankan MotoGP musim ini dalam kondisi yang lebih normal dan dengan kalender yang lebih normal,” lanjutnya.

Sejauh ini, MotoGP 2021 masih akan tetap sesuai rencana. Seri pembuka akan berlangsung di Sirkuit Losail, Qatar dan akan dimulai pada 23 Maret 2021. Bahkan Qatar akan menggelar dua kali balapan yakni MotoGP Doha pada 4 April 2021.

Sementara itu, MotoGP Argentina dan Amerika Serikat mengalami penundaan yang semula digelar setelah Qatar. Peningkatan Covid-19 yang masih merajalela di kedua negara tersebut, membuat MotoGP Argentina dan Amerika Serikat mengalami penundaan untuk sementara waktu.
(sha)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1847 seconds (0.1#10.140)