Ukraina Akan Lakoni Laga Krusial, Shevchenko Pantang Remehkan Austria

Senin, 21 Juni 2021 - 22:05 WIB
loading...
Ukraina Akan Lakoni Laga Krusial, Shevchenko Pantang Remehkan Austria
Ukraina tinggal sedikit lagi agar bisa lolos ke babak gugur Piala Eropa untuk pertama kalinya dalam sejarah. Mereka hanya perlu bermain imbang kontra Austria. Foto: reuters
A A A
BUCHAREST - Ukraina tinggal sedikit lagi agar bisa lolos ke babak gugur Piala Eropa untuk pertama kalinya dalam sejarah. Tim berjuluk Zbirna itu hanya perlu bermain imbang kontra Austria pada laga penutup Grup C.



Setelah berpisah dari Uni Soviet, Ukraina baru dua kali mengikuti Piala Eropa pada 2012 dan 2016. Namun, semuanya hanya sampai fase grup. Sekarang tim asuhan Andriy Shevchenko itu punya kans besar meraih hasil lebih baik.

Sebab, Ukraina cuma butuh satu poin saat bentrok Austria di Arena Nationala, Bucharest, Senin (21/6/2021) untuk mengamankan posisi runner-up Grup C. Dengan demikian, mereka bisa menemani Belanda yang sudah lolos dulu ke fase 16 besar.

Shevchenko menyadari duel kontra Austria sangat krusial bagi Ukraina. Karena itu dia tidak akan meminta kepada pasukannya untuk bermain negatif, alias hanya mengincar hasil imbang. Terlebih dia tahu kualitas lawan.

“Austria adalah tim yang solid dengan skuad berkualitas. Mereka tim yang sangat teroganisir dan pemainnya punya kekuatan fisik yang tinggi, dengan gaya bermain berbeda. Kami sangat menghormati mereka dan ini akan jadi laga yang seru,” ucap Shevchenko.



“Kedua tim akan bermain untuk meraih kemenangan, walau kami tahu satu poin mungkin akan cukup bagi kami untuk lolos. Tapi, Anda tidak akan melangkah jauh di turnamen ini dengan mentalitas seperti itu. Kami hanya ingin menang,” lanjutnya, di laman resmi uefa.

Duel Ukraina vs Austria bisa disaksikan ditelevisi milik MNC Group, seperti RCTI, iNews dan MNCTV, Senin (21/6/2021) pukul 23.00 WIB
(mirz)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1970 seconds (0.1#10.140)