Dubes Heri Akhmadi Beri Suntikan Semangat ke Kontingen Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020

Selasa, 20 Juli 2021 - 19:08 WIB
loading...
Dubes Heri Akhmadi Beri Suntikan Semangat ke Kontingen Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020
Kiri ke kanan: Chef de Mission Tim Indonesia Rosan P. Roeslani, Duta Besar RI untuk Jepang Heri Akhmadi, dan Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia Raja Sapta Oktohari di Kampung Atlet Olimpiade. Foto: Istimewa
A A A
TOKYO - Kontingen Merah Putih mendapat suntikan semangat dari Kedutaan Besar Republik Indonesia jelang Olimpiade Tokyo 2020 . Duta Besar (Dubes) RI untuk Jepang, Heri Akhmadi, berkunjung ke Kampung Atlet.

Kedatangan Duta Besar Heri Akhmadi disambut Chef de Mission Rosan P. Roeslani dan Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia Raja Sapta Oktohari, Selasa (20/7/2021). Dalam kunjungan tersebut, Heri melihat kesiapan sekretariat Tim Indonesia dan berdiskusi tentang semua hal yang bisa dibantu KBRI.

"Pada intinya kami membicarakan dukungan apa saja yang bisa diberikan oleh KBRI demi kesuksesan Tim Indonesia, termasuk peliputan media dan beberapa hal lain, seperti mobilitas, untuk mendukung Tim Indonesia. Kami memiliki tim khusus, tapi ternyata kami tidak mendapatkan akses. Tapi kami mendapat undangan dari beberapa pihak seperti kementerian luar negeri, utamanya untuk urusan tamu VVIP," kata Heri Akhmadi.



Chef de Mission Rosan P. Roeslani menyambut gembira dukungan yang ditawarkan Dubes dan seluruh staf KBRI di Tokyo. Kelancaran kedatangan Tim Indonesia di Tokyo juga berkat dukungan dari KBRI.

"Hari ini Pak Dubes hadir di sekretariat dan kami membicarakan hal-hal yang perlu kami sempurnakan, baik dari masalah teknis, non-teknis, dan persiapan atlet serta kesiapan dari posko Tim Indonesia. Saya mengucapkan terima kasih kepada Pak Dubes dan kami akan membuat repot Pak Dubes dan jajarannya selama Olimpiade berlangsung," ujar Rosan.

Akibat pandemi Covid-19 yang belum mereda dan pemberlakuan protokol kesehatan yang sangat ketat oleh Pemerintah Jepang, proses kedatangan di bandara menjadi lebih panjang. Tim Indonesia harus menjalani proses kurang lebih empat jam sebelum akhirnya bisa keluar dari bandara dan menuju perkampungan atlet.

Sekadar informasi, Kloter kedua Tim Indonesia yang terdiri dari sebagian tim angkat besi dan tim dayung akan bertolak menuju Tokyo pada Selasa malam dan akan tiba di Tokyo pada pukul 7.25 waktu setempat.
(sto)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3185 seconds (0.1#10.140)