Valentino Rossi Terima Penghargaan dari Menlu Italia Usai Jalani Balapan di Misano

Minggu, 24 Oktober 2021 - 21:53 WIB
loading...
Valentino Rossi Terima...
Tak ada kesedihan melainkan senyum bahagia yang keluar dari wajah Valentino Rossi usai menjalani balapan terakhirnya di Sirkuit Misano, Minggu (24/10/2021) malam WIB / Foto: MotoGP
A A A
MISANO - Tak ada kesedihan melainkan senyum bahagia yang keluar dari wajah Valentino Rossi usai menjalani balapan terakhirnya di Sirkuit Misano, Minggu (24/10/2021) malam WIB. Momen itu pun terekam saat The Doctor menyapa penggemar setianya.

"Saya senang, terima kasih semua, atmosfernya fantastis. Terima kasih atas sorakan selama bertahun-tahun, hari ini saya juga melakukan balapan yang layak," ungkap Rossi dikutip dari Sportface.

Pada balapan terakhir di MotoGP Emilia Romagna 2021, Menteri Luar Negeri Italia, Luigi Di Maio dan Wakil Menteri Olahraga, Valentina Vezzali menganugeraghi Rossi dengan sebuah penghargaan 'ikon Made In Italy'.

BACA JUGA: Profil Fabio Quartararo: Kudeta Valentino Rossi hingga Juara Dunia MotoGP 2021

"Valentino Rossi adalah duta Made in Italy di dunia. Ke mana pun saya pergi, Valentino Rossi selalu ada dalam daftar orang-orang yang mengatakan kepada saya bahwa mereka mencintai Italia," tutur Di Maio.

"Dengan pengakuan ini, kami mengucapkan terima kasih kepada karakter tidak hanya protagonis motorsport, yang mewakili Italia di seluruh dunia yang membuat jutaan penggemar bermimpi, tetapi juga "membuat Made in Italy melakukan perjalanan dengan kecepatan sangat tinggi di atas roda dua," sambung Di Maio.

BACA JUGA: Momen Perayaan Gelar Juara Dunia 2021 Fabio Quartararo: Tangis, Bahagia hingga Joget Tiktok

Rossi sendiri sebenarnya masih menyisakan dua balapan lagi di MotoGP Malaysia dan Valencia, sebelum resmi berpamitan dari MotoGP. Namun ia merasa tidak perlu lagi untuk membalap di dua balapan tersisa.

"Itu panjang dan indah. Masih ada dua balapan yang harus dilakukan, tetapi hari ini sangat bagus sehingga mungkin saya tidak akan melaju di dua balapan terakhir," pungkas Rossi.
(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1414 seconds (0.1#10.140)