Andrea Dovizioso Digantikan Jake Dixon, Begini Respons Bos WithU Yamaha RNF

Jum'at, 22 April 2022 - 01:30 WIB
loading...
Andrea Dovizioso Digantikan Jake Dixon, Begini Respons Bos WithU Yamaha RNF
Rumor pemecatan pembalap WithU Yamaha RNF Andrea Dovizioso kian santer terdengar/Foto/Instagram
A A A
PORTIMAO - Rumor pemecatan pembalap WithU Yamaha RNF Andrea Dovizioso kian santer terdengar. Bahkan nama Jake Dixon beredar sebagai pengganti pembalap asal Italia itu untuk MotoGP 2022 . Bos WithU Yamaha RNF, Razlan Razali, pun merespons kabar tersebut.

Menurut Razali, sejauh ini belum ada rencana merekrut Jake Dixon. Tidak ada niat WithU Yamaha RNF menggantikan Andrea Dovizioso dalam waktu dekat, meski prestasinya belum tampak.



Sampai saat ini, Dovizioso masih juga belum memberikan performa terbaiknya bersama tim satelit Yamaha itu. Saat ini, pembalap veteran itu bertengger di peringkat 21 klasemen dan hanya mampu mendulang tiga poin saja.

Jelas ini bukanlah situasi yang baik baginya. Karena Dovizioso berstatus sebagai pembalap kawakan yang diharapkan bisa mendongkrak performa Yamaha RNF. Namun, dia malah tertinggal di belakang debutan yang menjadi rekan satu timnya, Darryn Binder.



Dengan performa Dovizioso yang bisa dibilang tidak sesuai dengan harapan, tentu membuat posisinya di Yamaha RNF tidak baik-baik saja. Hal tersebut membuat beredarnya rumor bahwa Dixon akan menggantikan posisi Dovizioso.

Namun, Razali menyebut jika tidak ada rencana untuk menggantikan Dovizioso. Dia bahkan sama sekali tak memasukkan nama Dixon sebagai kandidat pembalapnya tahun depan.

“Tidak ada kebenaran sama sekali dalam rumor tersebut. Sejauh ini, Jake juga tak masuk dalam pertimbangan kami untuk 2023 mendatang,” kata Razali dikutip Speedweek, Kamis (21/4/2022).

Dixon merupakan pembalap tim GasGas Aspar Team yang berlaga di kelas Moto2. Pembalap asal Inggris itu juga baru saja meraih podium dengan berada di urutan tiga pada Moto2 Amerika Serikat 2022.
(sha)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.5014 seconds (0.1#10.140)