Jelang Indonesia U-19 vs Brunei: Muhammad Ferrari Absen, Shin Tae-yong Siapkan Bek Potensial Persis Solo
loading...
A
A
A
BEKASI - Bek andalan timnas Indonesia U-19 Muhammad Ferrari absen menghadapi Brunei Darussalam. Ferrari mengalami cedera hamstring saat tampil melawan Vietnam pada laga pembuka Grup A Piala AFF 2022 , Sabtu (2/6/2022).
Ferrari ditarik keluar lebih cepat kala Garuda Nusantara -julukan Timnas Indonesia U-19- ditahan imbang tanpa gol oleh Vietnam di Stadion Patriot Candrabhaga. Pemain Persija Jakarta itu mengalami cedera dan belum diketahui seberapa parah cedera yang dialaminya.
Sebelumnya, Pelatih Shin Tae-yong memperkirakan bahwa pemulihan cedera Ferrari akan memakan waktu yang cukup lama. Berdasarkan pengamatannya, Ferrari mengalami cedera hamstring.
Cedera Ferrari pun belum diperiksa lebih lanjut oleh tim medis. Shin Tae-yong mengungkapkan bahwa Ferrari baru bisa dibawa ke rumah sakit pada Senin 4 Juli 2022 pagi WIB.
“Sampai saat ini belum tahu, ini hari Minggu, belum bisa ke rumah sakit untuk memeriksa kondisi Ferrari, jadi besok pagi mungkin akan langsung ke rumah sakit,” kata Shin Tae-yong kepada awak media di Lapangan Rawalumbu, Minggu (3/7/2022).
“Jadi besok akan dicek kondisi Ferrari, setelah itu mungkin akan dikasih tahu seperti apa,” tambahnya.
Shin Tae-yong pun menyebut satu sosok yang kemungkinan akan menggantikan peran Ferrari. Sosok tersebut adalah Marcell Januar, seorang bek tak kalah potensial milik Persis Solo.
“Kondisi para pemain baik, selain Ferrari, sampai saat ini mungkin marcell akan menggantikan,” ucapnya.
Partai Timnas Indonesia U-19 versus Brunei Darussalam akan berlangsung pada Senin 4 Juli 2022. Laga itu akan dihelat di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.
Ferrari ditarik keluar lebih cepat kala Garuda Nusantara -julukan Timnas Indonesia U-19- ditahan imbang tanpa gol oleh Vietnam di Stadion Patriot Candrabhaga. Pemain Persija Jakarta itu mengalami cedera dan belum diketahui seberapa parah cedera yang dialaminya.
Baca Juga
Sebelumnya, Pelatih Shin Tae-yong memperkirakan bahwa pemulihan cedera Ferrari akan memakan waktu yang cukup lama. Berdasarkan pengamatannya, Ferrari mengalami cedera hamstring.
Cedera Ferrari pun belum diperiksa lebih lanjut oleh tim medis. Shin Tae-yong mengungkapkan bahwa Ferrari baru bisa dibawa ke rumah sakit pada Senin 4 Juli 2022 pagi WIB.
“Sampai saat ini belum tahu, ini hari Minggu, belum bisa ke rumah sakit untuk memeriksa kondisi Ferrari, jadi besok pagi mungkin akan langsung ke rumah sakit,” kata Shin Tae-yong kepada awak media di Lapangan Rawalumbu, Minggu (3/7/2022).
“Jadi besok akan dicek kondisi Ferrari, setelah itu mungkin akan dikasih tahu seperti apa,” tambahnya.
Shin Tae-yong pun menyebut satu sosok yang kemungkinan akan menggantikan peran Ferrari. Sosok tersebut adalah Marcell Januar, seorang bek tak kalah potensial milik Persis Solo.
“Kondisi para pemain baik, selain Ferrari, sampai saat ini mungkin marcell akan menggantikan,” ucapnya.
Partai Timnas Indonesia U-19 versus Brunei Darussalam akan berlangsung pada Senin 4 Juli 2022. Laga itu akan dihelat di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.
(sha)