Honda Adopsi Teknologi Sayap Motor Ducati & Yamaha
A
A
A
DOHA - Ujicoba pramusim di Qatar menjadi kesempatan bagi Repsol Honda menguji teknologi sayap motor. Honda menjadi tim ketiga setelah Ducati dan Yamaha yang mengadopsi teknologi tersebut.
Penampakan sayap tambahan pada motor Honda RC213V pertama kali muncul ketika ujicoba pramusim di Sirkuit Losail memasuki hari kedua. Menurut laporan media Spanyol, AS, teknologi itu bertujuan mereduksi tekanan udara yang datang bagian bawah motor.
Penggunaan ban Michelin disebut-sebut sebagai alasan kuat Honda mengikuti jejak Ducati dan Yamaha dalam menambahkan sayap pada fairing motor mereka. Sayap didesain dengan tujuan memberikan downforce (gaya tekan ke bawah) pada ban depan, sehingga meningkatkan traksi ban depan Michelin guna meningkatkan akselerasi.
Belum ada keterangan resmi dari Repsol Honda terkait penggunaan sayap motor di ujicoba pramusim terakhir. Namun, sayap tersebut telah digunakan pembalap penguji Hiroshi Aoyama yang turun pada hari kedua ujicoba di Sirkuit Losail.
Ducati menjadi tim pertama yang mengadopsi teknologi sayap tersebut, pada motor Desmosedici GP15. Disusul Movistar Yamaha yang musim ini mulai memasang plat baja di motor Yamaha M1 milik Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo.
Rossi sendiri pernah mengatakan bahwa dirinya lebih nyaman dengan motor tanpa plat sayap tersebut. (Baca juga : Rossi : Motor Lebih Cantik Tanpa Sayap)
Penampakan sayap tambahan pada motor Honda RC213V pertama kali muncul ketika ujicoba pramusim di Sirkuit Losail memasuki hari kedua. Menurut laporan media Spanyol, AS, teknologi itu bertujuan mereduksi tekanan udara yang datang bagian bawah motor.
Penggunaan ban Michelin disebut-sebut sebagai alasan kuat Honda mengikuti jejak Ducati dan Yamaha dalam menambahkan sayap pada fairing motor mereka. Sayap didesain dengan tujuan memberikan downforce (gaya tekan ke bawah) pada ban depan, sehingga meningkatkan traksi ban depan Michelin guna meningkatkan akselerasi.
Belum ada keterangan resmi dari Repsol Honda terkait penggunaan sayap motor di ujicoba pramusim terakhir. Namun, sayap tersebut telah digunakan pembalap penguji Hiroshi Aoyama yang turun pada hari kedua ujicoba di Sirkuit Losail.
Ducati menjadi tim pertama yang mengadopsi teknologi sayap tersebut, pada motor Desmosedici GP15. Disusul Movistar Yamaha yang musim ini mulai memasang plat baja di motor Yamaha M1 milik Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo.
Rossi sendiri pernah mengatakan bahwa dirinya lebih nyaman dengan motor tanpa plat sayap tersebut. (Baca juga : Rossi : Motor Lebih Cantik Tanpa Sayap)
(bep)