Venus Williams Jejakkan Kaki ke Semifinal
A
A
A
MELBOURNE - Venus Williams melanjutkan penampilan impresifnya di ajang Australia Terbuka 2017. Kakak kandung Serena Williams itu sukses melenggang ke semifinal, setelah mengalahkan Anastasia Pavlyuchenkova 6-4, 7-6(7-3).
Bertanding di Rod Laver Arena, Selasa (24/1/2017), Venus membuka laga dengan baik. Set pertama pun berhasil dikuasai dengan kemenangan 6-4.
Di set kedua, petenis berusia 36 tahun mulai kendur. Pavlyuchenkova mulai bisa mengejar dan memaksa tie break. Beruntung, Venus tetap bisa fokus dan mengemas kemenangan 7-6(7-3) untuk memastikan tiket semifinal.
Capaian ini membuat Venus memutus catatan tak pernah lolos ke semifinal. Terakhir kali Venus ke empat besar terjadi 14 tahun silam atau pada 2003 lalu.
Di semifinal, Venus bakal menghadapi pemenang antara Garbine Muguruza vs Coco Vandeweghe. Kedua petenis muda tersebu baru saja memulai pertandingan di lapangan Rod Laver Arena.
Bertanding di Rod Laver Arena, Selasa (24/1/2017), Venus membuka laga dengan baik. Set pertama pun berhasil dikuasai dengan kemenangan 6-4.
Di set kedua, petenis berusia 36 tahun mulai kendur. Pavlyuchenkova mulai bisa mengejar dan memaksa tie break. Beruntung, Venus tetap bisa fokus dan mengemas kemenangan 7-6(7-3) untuk memastikan tiket semifinal.
Capaian ini membuat Venus memutus catatan tak pernah lolos ke semifinal. Terakhir kali Venus ke empat besar terjadi 14 tahun silam atau pada 2003 lalu.
Di semifinal, Venus bakal menghadapi pemenang antara Garbine Muguruza vs Coco Vandeweghe. Kedua petenis muda tersebu baru saja memulai pertandingan di lapangan Rod Laver Arena.
(bbk)