Lorenzo Semringah Tampil Lumayan Cepat di Hari Kedua

Rabu, 01 Februari 2017 - 00:20 WIB
Lorenzo Semringah Tampil...
Lorenzo Semringah Tampil Lumayan Cepat di Hari Kedua
A A A
SEPANG - Jorge Lorenzo memberikan pujian kepada para mekanik tim Ducati yang berhasil membuat perbaikan besar terhadap Desmosedici GP17 pada hari kedua tes pramusim di Sirkuit Internasional Sepang, Malaysia, Selasa (31/1) kemarin. Pasalnya dia mampu mendongrak catatan waktunya menjadi 2 menit 0.484 detik dan terpaut 1.032 detik dari Andrea Iannone.

"Pada tes pertama saya merasa terkejut karena saya menemukan beberapa kesulitan untuk menjadi kompetitif. Tapi saya saat itu berkata itu hanya masalah waktu dan sekarang itu jauh lebih alami bagi saya dan saya dapat mendorong lebih banyak dan lebih cepat," ungkap Lorenzo seperti dikutip Motorsports, Rabu (1/2/2017).

Lorenzo mengakui jika keluhan yang disampaikannya kepada para mekanik tim Ducati berjalan baik. Karena ada banyak perbedaan yang dirasakannya, terutama dari segi kecepatan kuda besi Desmosedici GP17 hingga pengereman.
Lorenzo Semringah Tampil Lumayan Cepat di Hari Kedua

Walaupun mengalami perubahan, namun Lorenzo gagal menjadi yang tercepat pada pengujian di hari kedua ini. Diakuinya, hal itu bukan sesuatu yang perlu dikhawatirkan karena ada banyak pembalap Ducati lain yang tampil sangat kompetitif.

"Saya tenang karena saya melihat Alvaro Bautista, Casey Stoner dan Dovi berjalan sangat cepat. Mereka adalah pembalap yang setidaknya pada tingkat saya. Ini masalah waktu, seperti yang saya selalu katakan. Motor ini cukup kompetitif untuk memenangkan balapan seperti yang kami lihat tahun lalu. Anda harus mencoba untuk menemukan batas Anda," cetus Lorenzo.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5869 seconds (0.1#10.140)