Dua Juara WBA Ini Sudah Gatal Ingin Adu Jotos

Jum'at, 10 Februari 2017 - 20:06 WIB
Dua Juara WBA Ini Sudah...
Dua Juara WBA Ini Sudah Gatal Ingin Adu Jotos
A A A
MIAMI - Sebagai juara dunia tinju kelas bantam super WBA Super, Guillermo "The Jackal" Rigondeaux sudah sangat gatal untuk kembali masuk ke dalam ring. Petinju Kuba itu sudah ditunggu duel wajib melawan juara interim WBA, Moises 'Chucky' FloresDua petinju belum terkalahkan itu awalnya direncanakan untuk bertemu pada 26 Februari mendatang di Texas, Amerika Serikat sebagai bagian dari HBO Pay-Per-View, yang juga akan menampilkan Miguel Cotto vs James Kirkland di pentas utama. Namun, seluruh rencana itu batal, menyusul mundurnya Kirkland, karena menderita cedera saat menjalani pelatihan.Flores mengungkapkan bahwa dia sudah menghubungi manajernya, Al Haymon, yang tengah mencoba untuk membawa pertarungannya untuk Showtime dengan waktu antara Maret atau April. Penampilan terakhir Flores terjadi ketika dia mencetak kemenangan atas Paulus Ambunda untuk merebut gelar IBO pada Juni tahun lalu."James Kirkland cedera dan tidak hanya membatalkan pertarungannya dengan Miguel Cotto, mereka membatalkan segala sesuatu di acara itu," ujar Flores kepada ESPN."Saya telah diberitahu bahwa mereka akan mencari tanggal di bulan Maret atau April untuk Showtime, tetapi mereka tidak menjamin apa pun. Kami harus menunggu. Ini rasanya seperti manajer saya Al Haymon mengingkan pertarungan dengan organisasi kami. Saya pikir (Rigondeaux) akan menginginkannya juga," lanjutnya.Flores sejauh ini telah mencatatkan rekor pertandingan 25 kemenangan (17KO), dan Rigondeaux memiliki 17 kemenangan (11KO).
(nug)
Berita Terkait
Murodjon Akhmadaliev...
Murodjon Akhmadaliev KO Ronny Rios, Perpanjang Status Raja KO
Ambisi Bawa Pulang Gelar...
Ambisi Bawa Pulang Gelar Dunia Kelas Bantam, Muhammad Waseem: InsyaAllah
Jason Moloney Incar...
Jason Moloney Incar Duel Ulang sekaligus Unifikasi Gelar Lawan Emmanuel Rodriguez
Emmanuel Rodriguez Rebut...
Emmanuel Rodriguez Rebut Gelar Kelas Bantam IBF yang Ditinggalkan Monster KO Naoya Inoue
Sambut Monster KO Naoya...
Sambut Monster KO Naoya Inoue, Marlon Tapales Jalani Pelatihan di Los Angeles
Si Monster KO Naoya...
Si Monster KO Naoya Inoue Bertekad Catat Lebih Banyak Sejarah
Berita Terkini
Jurang Finansial di...
Jurang Finansial di Balik Gemerlap UFC 314: Siapa Kaya, Siapa Merana?
1 jam yang lalu
Perbandingan Karier...
Perbandingan Karier Saul Canelo Alvarez vs Floyd Mayweather Jr, Siapa Lebih Mentereng?
2 jam yang lalu
Evandra Florasta Janji...
Evandra Florasta Janji Berikan Segalanya di Piala Dunia U-17 2025!
3 jam yang lalu
Siapa Kapten ASEAN All-Stars...
Siapa Kapten ASEAN All-Stars Lawan MU? Pundit Malaysia Jagokan Jay Idzes!
4 jam yang lalu
Daftar 25 Stadion Sepak...
Daftar 25 Stadion Sepak Bola Terbaik Dunia 2025: Ikon Arsitektur, Sejarah Magis, dan Atmosfer Membara
4 jam yang lalu
Megawati Hangestri Gabung...
Megawati Hangestri Gabung Gresik Petrokimia Jelang Final Four Proliga 2025
5 jam yang lalu
Infografis
Inggris Saat Ini Menghadapi...
Inggris Saat Ini Menghadapi Ancaman 800 Rudal Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved