Nadal Sudah Temukan Kenikmatan Bermain di Rumput

Selasa, 04 Juli 2017 - 16:26 WIB
Nadal Sudah Temukan...
Nadal Sudah Temukan Kenikmatan Bermain di Rumput
A A A
LONDON - Rafael Nadal sudah menemukan kenikmatan bermain di lapangan rumput. Setidaknya itu ditunjukkan saat Nadal menjinakan petenis Australia, John Millman dengan 6-1,6-3, 6-2 di babak pertama Wimbledon.

Petenis asal Spanyol tersebut memang kerap mengalami kesulitan jika bermain di lapangan rumput. Kondisi itu berbeda jika Nadal bermain di lapangan tanah liat. Catatan prestasi bisa jadi ukuran.

Jika di Prancis Terbuka yang menggunakan tanah liat, tercatat Nadal sudah mengantongi 10 gelar termasuk pada 2017. Tapi di Wimbledon, Nadal baru dua kali meraih juara yakni pada 2008 dan 2010.

"Ini pertandingan positif buat saya. Pada walnya saya mencoba tidak melakukan banyak kesalahan, bermain aman. Dan saya melakukan forehand dengan baik," ucap Nadal dikutip Reuters, Selasa (4/7/2017).

"Begitulah cara saya bermain, agresif dengan forehand saya, jika saya punya kesempatan di sini," sambung Nadal yang kini berada di peringkat dua dunia.

Dengan kepercayaan diri yang tinggi Nadal tengah merajut asa untuk bisa kembali merasakan mengangkat trofi di akhir turnamen. "Saya senang bisa meraih kemenangan di sini, karena sebelumnya saya tidak pernah banyak mencatat kemenangan. Hari ini saya melakukannya dan saya tak sabar untuk bermain di babak kedua."

Peluang Nadal untuk terus melaju ke babak selanjutnya juga terbuka lebar. Pasalnya, di babak kedua ia akan bertemu dengan petenis asal Amerika Serikat, Donald Young. Nadal punya modal untuk menang setelah di dua pertemuan sebelumnya di Indiana Masters, Nadal selalu bisa mengalahkan Young.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1222 seconds (0.1#10.140)