Prediksi Skor Persib Bandung vs Persija Jakarta, Liga 1 (22/7/2017)

Sabtu, 22 Juli 2017 - 06:00 WIB
Prediksi Skor Persib Bandung vs Persija Jakarta, Liga 1 (22/7/2017)
Prediksi Skor Persib Bandung vs Persija Jakarta, Liga 1 (22/7/2017)
A A A
BANDUNG - Duel bertensi tinggi bakal terjadi pada lanjutan pekan 16 Liga 1 2017 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu (20/7) malam WIB. Yaitu kala tuan rumah Persib Bandung menerima kunjungan Persija Jakarta.

Tampaknya Persija tiba di laga ini dengan kesiapan lebih baik ketimbang tuan rumah. Apalagi penyebabnya, kalau bukan undur dirinya Djajang Nurdjaman selaku pelatih Persib Bandung sepekan silam.

Sebelum nonton siaran langsung pertandingan yang dijamin berlangsung menarik ini. Kami temani Anda dengan kabar tim, perkiraan starting eleven, dan prediksi skornya.

Kabar tim (Persib Bandung)
*Tak pernah meraih tiga angka pada tiga laga belakangan, semakin menegaskan kalau kondisi Persib tengah limbung. Itu masih ditambah oleh undur dirinya Djadjang Nurdjaman dari kursi pelatih. Itulah sebabnya, para pejabat pemerintah Jawa Barat dan Bandung ikut memberi motivasi jelang laga ini agar Toni Sucipto dkk bisa bangkit lagi mentalnya. Carlton Cole diyakini bakal didorong untuk dimainkan oleh asisten pelatih Heri ‘Jose’ Setiawan.

Kabar tim (Persija Jakarta)
*Persija datang ke Bandung bermodal tanpa kalah pada 10 laga terakhir mereka di Liga 1. Ujicoba kontra Espanyol kemungkinan besar tak dilakoni 100 persen oleh mereka guna mempersiapkan perang yang sesungguhnya melawan Persib. Hanya Muhammad Rasul saja yang absen di skuat polesan Stefano ‘Teco’ Cugurra karena dipinjamkan ke klub Liga 2. Sementara kondisi Bruno Lopes berangsur pulih dari cedera dan kondisinya masih 50-50 untuk tampil.
Prediksi skor Persib Bandung vs Persija Jakarta pekan 16 Liga 1 2017. (Foto-ytimg)
Perkiraan starting eleven
Persib Bandung (4-2-3-1)

Wirawan (g): Sucipto, Jufriyanto, Vujovic, Nasir; Hariono, Kurniawan; Maitimo, Essien, Keraf; Matsunaga
Persija Jakarta (4-3-3)
Anditany (g): Setiawan, Abdurrahman, Willian, Sofyan; Chand, Sandi, Lestaluhu; Widodo, Pamungkas, Luiz

Analisa skor
*Rapor 5 laga terakhir Persib (3 kalah, 1 seri, 1 menang): 0-1 vs Barito Putera, 2-1 vs PSM, 1-3 vs Madura United, 1-1 vs Persela, 1-2 vs Mitra Kukar.
*Rapor 5 laga kandang teraktual Persib (3 menang, 2 imbang): 1-0 vs Persipura, 2-2 vs Borneo FC, 1-0 vs Persiba, 2-1 vs PSM, 1-1 vs Persela.
*Rapor 5 laga belakangan Persija (2 menang, 3 imbang): 1-0 vs Sriwijaya FC, 1-1 vs Persegres, 1-1 vs Persipura, 1-1 vs Semen Padang, 1-0 vs Borneo FC.
*Rapor 5 laga tandang terakhir Persija (2 menang, 2 imbang, 1 kalah): 0-1 vs Persela, 2-0 vs PS TNI, 3-0 vs Perseru, 1-1 vs Persegres, 1-1 vs Semen Padang.
*Tidak muncul pemenang dari 5 bentrok terakhir kedua kubu. Bahkan 4 diantaranya berujung dengan skor 0-0.
*Persija jadi tim dengan pertahanan terbaik hingga pekan 15 Liga 1 2017 dengan hanya kebobolan 8 gol.

Prediksi skor Persib Bandung vs Persija Jakarta (1-1)
Mampukah Persib mempertahankan keangkeran kandang mereka yang belum ternoda di Liga 1 2017 (4 menang, 3 imbang)? Atau Persija sanggup mencuri angka di markas Maung Bandung? Berapakah skor akhir laga ini? Ayo Bobotoh dan JakMania, ketik prediksi dan tebakan skor kamu pada kolom komentar tebak skor di bawah ini!
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7966 seconds (0.1#10.140)