Klub Mana yang Super, Madrid atau United?

Senin, 07 Agustus 2017 - 21:37 WIB
Klub Mana yang Super, Madrid atau United?
Klub Mana yang Super, Madrid atau United?
A A A
SKOPJE - Real Madrid bakal melakoni laga krusial melawan Manchester United di Piala Super Eropa 2017. Jawara Liga Champions akan menguji kemampuan jagoan Liga Europa di National Arena Philip II, Rabu (9/8/2017) dini hari WIB.

Satu nama yang paling menonjol pada pertandingan itu adalah keberadaan Cristiano Ronaldo. Maklum, megabintang Madrid itu akan berhadapan dengan mantan klub yang telah mengibarkan popularitasnya sebagai pesepak bola paling disegani di Benua Eropa.

Secara statistik, Madrid lebih diunggulkan ketimbang United. Itu merujuk dari dominasi klub Spanyol di Piala Super Eropa dalam beberapa tahun terakhir. Setidaknya tujuh trofi dari delapan tahun terakhir berhasil dibawa pulang ke Negeri Matador.

Sementara Liverpool adalah satu-satunya klub asal Inggris yang mampu membawa pulang trofi Piala Super Eropa pada 1998. Itu merupakan perbandingan tentang rekor klub di Spanyol dan Inggris pada ajang bergengsi ini. Lantas bagaimana dengan pertemuan ini?

Berikut catatan menarik jelang laga Piala Super Eropa 2017:

1. Zinedine Zidane telah mengklaim gelar Piala Super Eropa sebanyak tiga kali dalam kariernya. Dua kali sebagai pemain bersama Juventus (1996) dan Real Madrid (2002). Sementara satu trofi didapat sewaktu bertugas sebagai pelatih di musim lalu.

2. Jose Mourinho belum pernah memenangkan pertandingan kompetitif melawan Real Madrid. Dia telah menelan tiga kali kekalahan dari empat pertemuannya. Semua pertandingan itu terjadi saat berada di Porto.

3. Pertandingan nanti akan menjadi yang ke-11 kalinya bagi Madrid menghadapi United dalam pertandingan kompetitif. Madrid sejauh ini mencatat empat kemenangan, empat seri, dan dua kalah.

4. Real Madrid diketahui merupakan salah satu klub yang rajin menjebol gawang klub lain di 16 pertandingan kompetitif berturut-turut di Eropa. Klub terakhir yang mampu menjaga gawangnya tetap 'perawan' adalah Manchester City

5. Tampil di Piala Super Eropa akan menjadi penampilan keenam Madrid. Los Blancos telah memenangkan tiga kali (2002, 2014 dan 2016), sementara United belum mengangkat trofi tersebut sejak penampilan pertama mereka dari tiga penampilan di Piala Super pada tahun 1991.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7928 seconds (0.1#10.140)