Akhiri Periode Buruk, Persela Lamongan Jauhi Area Berbahaya

Jum'at, 08 September 2017 - 17:19 WIB
Akhiri Periode Buruk, Persela Lamongan Jauhi Area Berbahaya
Akhiri Periode Buruk, Persela Lamongan Jauhi Area Berbahaya
A A A
LAMONGAN - Persela Lamongan akhirnya bisa menyudahi periode suram di Liga 1. Laskar Joko Tingkir berhasil meraih angka penuh setelah menundukan Perseru Serui 1-0 di stadion Surajaya, Jumat (8/9/2017).

Partai ke-23 Liga 1 itu menyajikan duel dua tim papan bawah. Baik Persela Lamongan maupun Perseru Serui saat ini sedang terpuruk. Tuan rumah sempat menelan lima kekalahan beruntun. Dan, tim tamu baru sekali menang dari enam partai terakhir di kompetisi domestik.

Namun, pada laga itu, Persela Lamongan lebih beruntung. Tim yang untuk sementara diasuh Ragil Sudirman itu bisa tersenyum berkat gol tunggal Samsul Arif. Alhasil, Eka Ramdani dkk untuk sementara naik ke posisi 14 dengan 27 angka.

Tapi, hasil positif itu tidak diraih Persela Lamongan dengan mudah. Karena sama-sama butuh kemenangan, kedua tim sempat berbalas serangan sepanjang babak pertama. Sayangnya, tidak tercipta gol.

Kerja keras Persela Lamongan baru terbayar setelah rehat, tepatnya dimenit ke-58. Gol itu tercipta lewat aksi individu Arif. Setelah melakukan gerakan memotong, penyerang berusia 32 tahun itu melesakan sepakan keras mendatar ke gawang Perseru Serui.

Perseru Serui mencoba membalas. Tapi, kokohnya pertahanan Persela Lamongan ditambah kurangnya penyelesaian akhir saat mendapat kesempatan, membuat armada Agus Yuwono tetap tidak bisa menghindari kekalahan.

Akibat hasil buruk ini, Perseru Serui menelan dua kelalahan beruntun dimana sebelumnya dihabisi Barito Putera 0-1. Imbasnya, Alua Septianus dkk tidak beranjak dari posisi 16 dengan 19 angka.

Selanjutnya, Persela Lamongan akan menyambangi Arema FC di stadion Kanjuruhan, Sabtu (16/9/2017). Tapi, saat itu yang akan berada di pinggir lapangan adalah Aji Santoso lantaran sudah resmi jadi pengganti Heri Kiswanto.

Susunan Pemain
Persela Lamongan:

Choirul Huda, Taufiq Febriyanto, Zainal Haq, Eka Ramdani, Jose Coelho, Taufiq Kasrun, Eddy Gunawan, Ramon Rodriguez, Kousuke Uchida, Sandi Septian, Samsul Arif.
Pelatih: Ragil Sudirman

Perseru Serui:
Sukasto Efendi, Boman Aime, Mohammad Zaenuri, Alua Septianus, Arthur Bonai, Tonny Ayomi, Ronald Meosidu, Ryutaro Karube, Makarius Fredik Suruan, Silvio Escobar, Mariando Uropmabin.
Pelatih: Agus Yuwono
(mir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6342 seconds (0.1#10.140)
pixels