Mantan Juara Dunia Lebih Jagokan Vasyl Lomachenko
A
A
A
MANAGUA - Mantan juara dunia dua divisi dari Nikaragua, Rosendo Alvarez menjagokan juara dunia kelas bulu super WBO, Vasyl "Hi-Tech" Lomachenko bisa memenangkan pertarungan melawan juara kelas bantam super IBO/WBA Super, Guillermo "The Jackal" Rigondeaux.
Alvarez, yang semasa aktif bertinju mampu menyabet gelar kelas minimum dan kelas terbang junior, mengatakan jika ukuran tubuh cukup mempengaruhi pertarungan Lomachenko vs Rigondeaux.
Kendati demikian, pensiunan tinju berusia 47 tahun itu secara keseluruhan menyukai aktivitas tiada henti yang selalu ditunjukkan Lomachenko saat berada di dalam ring.
"Saya pikir ini akan menjadi pertarungan yang sangat rumit, dua gaya serupa, defensif dan dengan kecepatan bagus, tapi saya akan mendukung Lomachenko. Saya pikir dia akan keluar dengan hasil yang lebih baik, karena dia lebih kontinu dengan serangannya," ujar Alvarez mengutip dari Boxing Scene.
"Rigondeaux memulai sangat lamban, dia tidak melepaskan banyak pukulan, dan Lomachenko tidak akan memberinya kesempatan untuk melangkah," sambungnya.
Dalam pertempuran yang akan berlangsung di Madison Square Garden Theater di New York, Amerika Serikat pada 10 Desember 2017 ini, Rigondeaux harus naik hingga dua divisi untuk bisa menantang Lomachenko. Hal tersebut, menurut Alvarez bisa mempengaruhi penampilan Rigondeaux.
Data kedua petinju yang akan bertarung
Alvarez, yang semasa aktif bertinju mampu menyabet gelar kelas minimum dan kelas terbang junior, mengatakan jika ukuran tubuh cukup mempengaruhi pertarungan Lomachenko vs Rigondeaux.
Kendati demikian, pensiunan tinju berusia 47 tahun itu secara keseluruhan menyukai aktivitas tiada henti yang selalu ditunjukkan Lomachenko saat berada di dalam ring.
"Saya pikir ini akan menjadi pertarungan yang sangat rumit, dua gaya serupa, defensif dan dengan kecepatan bagus, tapi saya akan mendukung Lomachenko. Saya pikir dia akan keluar dengan hasil yang lebih baik, karena dia lebih kontinu dengan serangannya," ujar Alvarez mengutip dari Boxing Scene.
"Rigondeaux memulai sangat lamban, dia tidak melepaskan banyak pukulan, dan Lomachenko tidak akan memberinya kesempatan untuk melangkah," sambungnya.
Dalam pertempuran yang akan berlangsung di Madison Square Garden Theater di New York, Amerika Serikat pada 10 Desember 2017 ini, Rigondeaux harus naik hingga dua divisi untuk bisa menantang Lomachenko. Hal tersebut, menurut Alvarez bisa mempengaruhi penampilan Rigondeaux.
Data kedua petinju yang akan bertarung
Vasyl Lomachenko | vs | Guillermo Rigondeaux |
17 Februari 1988 | Lahir | 30 September 1980 |
Ukraina | Asal | Kuba |
168cm | Tinggi | 162cm |
166cm | Jangkauan | 173cm |
Hi-Tech | Julukan | El Chacal |
Southpaw | Stance | Southpaw |
9 (7KO) | Menang | 17 (11KO) |
1 | Kalah | - |
- | Seri | - |
(nug)