Tampil sebagai Tunggal Kedua Kurangi Beban Fitriani

Senin, 20 Agustus 2018 - 01:12 WIB
Tampil sebagai Tunggal...
Tampil sebagai Tunggal Kedua Kurangi Beban Fitriani
A A A
JAKARTA - Tim bulu tangkis putri Indonesia melaju ke perempat final Asian Games 2018, setelah menyingkirkan Hong Kong dengan keadaan 3-0 di Jakarta, Minggu (19/8). Pemain tunggal putri kedua, Fitriani menjadi penentu kemenangan tim putri Merah Putih.

Sempat tertinggal 18-21, Fitriani akhirnya mampu membekuk Yip Pui Yin di dua set berikutnya dengan 21-13, 21-10. Dua kemenangan sebelumnya ditorehkan Gregoria Mariska Tunjung dan pasangan Greysia Polii/Apriyani Rahayu.

Tunggal putri pertama, Gregoria membekuk Cheung Ngan Yi 19-21, 21-8, 21-18. Kemudian ganda pertama Greysia/Apriyani mengungguli Ng Tsz Yau/Yuen Sin Ying 21-14, 21-11.

Fitriyani mengakui bahwa bermain sebagai tunggal kedua sedikit banyak mengurangi bebannya. "Ya kalau jadi tunggal pertama itu lebih berat bebannya," ucapnya seperti mengutip dari Badminton Indonesia.

"Kalau tunggal kedua, bebannya agak mendingan. Tadi waktu skor sudah 2-0, saya berusaha untuk main lepas saja," tambah gadis berusia 19 tahun itu.

Ketika permainannya sedang menurun atau dalam kondisi tertinggal, Fitri mengungkapkan jika dirinya mendapat banyak masukan dari pelatih dan orang-orang sekitarnya. "Mereka kasih support, meyakinkan saya kalau saya masih bisa," sambungnya.

Kemenangan atas Hong Kong ini pun mengantar Indonesia berhadapan dengan Korea Selatan di perempat final.
(nug)
Berita Terkait
Jadwal Tim Beregu Bulu...
Jadwal Tim Beregu Bulu Tangkis Indonesia di Asian Games 2022
Bulu Tangkis Indonesia...
Bulu Tangkis Indonesia Gagal Total di Asian Games 2022, Rionny Mainaky Minta Maaf
Miris, Baru Kali Ini...
Miris, Baru Kali Ini Bulu Tangkis Indonesia Pulang dengan Tangan Kosong di Asian Games
Ditanya Soal Target...
Ditanya Soal Target Tim Bulutangkis di Asian Games 2022, Begini Jawaban Ketum PBSI
Jonatan Christie Rebut...
Jonatan Christie Rebut Emas Asian Games 2018, Bidik Prestasi Serupa di Hangzhou
Sempat Mencicipi Olahraga...
Sempat Mencicipi Olahraga Voli, Supriadi Kini Jadi Atlet Andalan Indonesia di Asian Para Games 2023
Berita Terkini
Timnas Indonesia U-17...
Timnas Indonesia U-17 dan Afghanistan U-17 Imbang 0-0 di Babak Pertama
13 menit yang lalu
Katie Taylor vs Amanda...
Katie Taylor vs Amanda Serrano Jilid III Memanas: Adu Argumen Soal Durasi Ronde Warnai Konferensi Pers!
15 menit yang lalu
Daftar Tim Asia di Piala...
Daftar Tim Asia di Piala Dunia U-17: Timnas Indonesia U-17 Satu-satunya Wakil ASEAN!
57 menit yang lalu
Hasil Akhir Grup B Piala...
Hasil Akhir Grup B Piala Asia U-17: Vietnam Tersingkir, Jepang dan UEA ke Perempat Final!
1 jam yang lalu
Susunan Pemain Timnas...
Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Afghanistan: Top Skor Piala Asia U-17 Cadangan!
1 jam yang lalu
Link Live Streaming...
Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Afghanistan: Siapkan Gawai Anda dan Saksikan Keseruannya!
3 jam yang lalu
Infografis
Lawan Houthi, AS akan...
Lawan Houthi, AS akan Kerahkan Kapal Induk Nuklir Kedua
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved