Ancelotti restui Lugano ke Malaga
A
A
A
Sindonews.com – Klub Paris Saint-Germain (PSG) akhirnya melepas bek Diego Lugano. Pemain bertahan asal Uruguay itu dipinjamkan ke klub La Liga Malaga sampai akhir musim. Lugano yang memiliki 27 caps, terpaksa dilepas ke Malaga lantaran minimnya kesempatan bermain musim ini di Parc des Princes – markas PSG.
Pelatih Carlo Ancelotti pun tidak keberatan dengan kepergian Lugano yang sudah bergabung dengan PSG sejak dibeli dari Fenerbahce tahun 2011.
’’Lugano bergabung dengan Malaga, di mana dia pastinya akan mendapat kesempatan bermain lebih banyak disana,” ujar Ancelotti seperti dikutip situs resmi klub.
Meski jarang memberikan kesempatan bermain, Ancelotti memuji profesionalisme pemain berusia 32 tahun itu.
’’Dia pemain yang sangat profesional. Ini menjadi pelajaran penting untuk semua pemain. Dia selalu berlatih keras setiap harinya dengan menjunjung sikap profesionalitas yang tinggi. Diego adalah contoh yang baik,” Ancelotti memuji.
Malaga yang kini berada di peringkat kelima klasemen sementara La Liga berharap kedatangan Lugano akan membantu mereka untuk bisa finis di zona Eropa.
Pelatih Carlo Ancelotti pun tidak keberatan dengan kepergian Lugano yang sudah bergabung dengan PSG sejak dibeli dari Fenerbahce tahun 2011.
’’Lugano bergabung dengan Malaga, di mana dia pastinya akan mendapat kesempatan bermain lebih banyak disana,” ujar Ancelotti seperti dikutip situs resmi klub.
Meski jarang memberikan kesempatan bermain, Ancelotti memuji profesionalisme pemain berusia 32 tahun itu.
’’Dia pemain yang sangat profesional. Ini menjadi pelajaran penting untuk semua pemain. Dia selalu berlatih keras setiap harinya dengan menjunjung sikap profesionalitas yang tinggi. Diego adalah contoh yang baik,” Ancelotti memuji.
Malaga yang kini berada di peringkat kelima klasemen sementara La Liga berharap kedatangan Lugano akan membantu mereka untuk bisa finis di zona Eropa.
(aww)