Sejumlah petinju besar Inggris ramaikan laga Froch-Groves

Jum'at, 08 November 2013 - 15:31 WIB
Sejumlah petinju besar Inggris ramaikan laga Froch-Groves
Sejumlah petinju besar Inggris ramaikan laga Froch-Groves
A A A
Sindonews.com - Malam pertarungan antara juara kelas menengah super IBF/WBA, Carl Froch, dengan George Groves akan semakin bertambah semarak, setelah beberapa nama petinju besar dipastikan juga akan ikut ambil bagian sebagai partai pembuka dalam kontes yang berlangsung di MEN Arena, Manchester, pada 24 November mendatang.

Petinju kelas menengah tangguh Inggris, Martin Murray, dipastikan akan masuk ring juga dalam kontes pertarungan tersebut. Namun, masih belum diumumkan siapa lawan yang akan dihadapi oleh mantan penantang gelar juara dunia itu.

Murray awalnya akan menjalani pertarungan utama di Australia dengan menghadapi Garth Wood pada 27 November 2013. Namun, laga tersebut dibatalkan, pasalnya sang penyelenggara mengubahnya menjadi pertarungan antara Anthony Mundine melawan veteran Amerika Serikat, Shane Mosley.

Dalam karirnya, Murray sudah dua kali menghadapi juara dunia. Pertama, dia pernah menjajal WBA Super, Felix Sturm. Namun, pertarungan yang dihelat di Jerman itu berakhir imbang. Selanjutnya, Murray, yang sudah berusia 31 tahun, menantang juara WBC, Sergio Martinez, April lalu. Dalam laga itu, Murray kalah angka secara kontroversial. Dan namanya pun mencuat, usai dia menghadapi jawara dari Argentina itu.

Di samping Murray, petinju kelas berat, Anthony Joshua, juga akan meramaikan malam pertarungan. Joshua, yang akan melakoni duel profesional ketiganya, dijadwalkan bertemu dengan Hector Avila.

Sementara itu, beberapa nama lain yang turut bertarung pada 24 November nanti adalah Anthony Crolla, Scott Quigg, Rocky Fielding, Scott Cardle and Jamie McDonnell.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8439 seconds (0.1#10.140)
pixels