Indra Sjafri Angkut 2 Pemain Liga 2 ke Skuad SEA Games 2023

Kamis, 20 April 2023 - 15:48 WIB
Pelatih Timnas Indonesia U-22 Indra Sjafri sudah mengantongi 20 nama pemain untuk SEA Games 2023/Foto/PSSI
JAKARTA - Pelatih T imnas Indonesia U-22 Indra Sjafri sudah mengantongi 20 nama pemain untuk SEA Games 2023. Dari 20 nama yang akan diboyong ke Kamboja, Indra Sjafri menyisipkan hingga dua pemain dari Liga 2.

Indra Sjafri menetapkan nama 20 pemain untuk SEA Games 2023 setelah menggelar laga uji coba internal di Stadion Madya, Jakarta, Rabu (19/4/2023) malam WIB.





Dari uji coba internal, sebanyak 18 pemain dipastikan menjadi skuad Timnas U-22 untuk SEA Games 2023. Sementara dua nama lainnya, Marselino Ferdinan dan Pratama Arhan akan menyusul bergabung memperkuat Timnas Indonesia U-22.

Menariknya, Indra Sjafri menyisipkan hingga dua pemain yang berasal dari Liga 2. Pelatih berusia 60 tahun itu memilih pemain tersebut karena kualitas serta jam terbangnya yang cukup.



“Saya bisa jamin kali ini ada satu atau dua pemain dari Liga 2,” tutur Indra Sjafri kepada awak media termasuk MNC Portal Indonesia di Stadion Madya, dikutip Kamis (20/4/2023).

“Ini yang membuat saya terkejut, kami sepakat ada pemain Liga 2 yang kita tetapkan. Setelah saya review pemain Liga 2 ini rutin bermain di klubnya. Jadi termasuk yang selalu tampil,” jelasnya.

Belum diketahui siapa pemain terpilih yang berasal dari Liga 2 tersebut. Ini menandakan bahwa Indra Sjafri tidak pandang nama dalam memilih pemain untuk membela Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023.

SEA Games 2023 Kamboja akan berlangsung pada 5 sampai 17 Mei. Namun, cabor sepak bola akan bertanding lebih dulu pada 29 April mendatang.

Timnas Indonesia U-22 tergabung dalam Grup A bersama dengan Kamboja, Myanmar, Filipina dan Timor Leste. Skuad Garuda Nusantara akan mengawali perjuangannya dengan menghadapi Filipina lebih dulu pada 29 April 2023.
(sha)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More