Pemain PSG Positif Covid-19 Bertambah, Donnarumma Korban Berikutnya Setelah Messi
Rabu, 05 Januari 2022 - 08:01 WIB
PARIS - Paris Saint-Germain (PSG) terkena badai Covid-19. Jumlah pemain yang terinfeksi bertambah setelah penjaga gawang Gianluigi Donnarumma dinyatakan positif pada Selasa (4/1/2022).
Donnarumma menjadi pemain keempat di kubu Les Parisiens yang terkonfirmasi positif. Sebelumnya terdapat tiga pemain lain yang salah satunya adalah sang mega bintang Lionel Messi.
Sebelumnya, akun Twitter resmi PSG mengkonfirmasi selain Messi, ada nama Sergio Rico, Nathan Bitumazala, hingga Juan Bernat positif Covid-19. Namun, belakangan Bernat dinyatakan negatif.
Dengan ini berkuranglah kembali penggawa Les Parisien untuk memulai Ligue 1 Prancis 2021/2022 di tahun yang baru. Mereka akan menghadapi Olympique Lyon pada 10 Januari 2022 mendatang.
β@gigiodonna1 dinyatakan positif Covid-19. Dia ditempatkan di sel isolasi dan tunduk pada protokol kesehatan yang sesuai,β tulis akun Twitter resmi PSG.
Selain itu, PSG juga melakukan tes kesehatan kepada fullback Juan Bernat. Tapi untuk pemain berusia 28 tahun ini dinyatakan negatif Covid-19.
βTes yang dilakukan Juan Bernat kemarin dan hari ini hasilnya negatif. Dia akan melanjutkan pelatihan besok,β lanjut akun tersebut.
Di sisi lain, PSG juga masih memantau kabar terbaru dari penyerang lainnya, Neymar Jr yang mengalami cedera pergelangan kakinya. Dia pun saat ini masih mendapatkan perawatan medis di rumah sakit di Brasil.
Sebagaimana diketahui, Donnarumma membela laga PSG melawan Vannes di Piala Super Prancis 2021, dini hari WIB tadi. Dia pun berhasil mencatatkan cleansheet dalam kemenangan 4-0 itu.
Dengan ini, berarti dimungkinkan PSG akan mengandalkan kiper pelapisnya yakni Keylor Navas di beberapa laga ke depan. Tidak diketahui kapan Donnarumma dapat kembali bergabung bersama tim. Yang pasti, Donnarumma harus menjalani isolasi beberapa hari ke depan.
Donnarumma menjadi pemain keempat di kubu Les Parisiens yang terkonfirmasi positif. Sebelumnya terdapat tiga pemain lain yang salah satunya adalah sang mega bintang Lionel Messi.
Sebelumnya, akun Twitter resmi PSG mengkonfirmasi selain Messi, ada nama Sergio Rico, Nathan Bitumazala, hingga Juan Bernat positif Covid-19. Namun, belakangan Bernat dinyatakan negatif.
Dengan ini berkuranglah kembali penggawa Les Parisien untuk memulai Ligue 1 Prancis 2021/2022 di tahun yang baru. Mereka akan menghadapi Olympique Lyon pada 10 Januari 2022 mendatang.
Baca Juga
β@gigiodonna1 dinyatakan positif Covid-19. Dia ditempatkan di sel isolasi dan tunduk pada protokol kesehatan yang sesuai,β tulis akun Twitter resmi PSG.
Selain itu, PSG juga melakukan tes kesehatan kepada fullback Juan Bernat. Tapi untuk pemain berusia 28 tahun ini dinyatakan negatif Covid-19.
βTes yang dilakukan Juan Bernat kemarin dan hari ini hasilnya negatif. Dia akan melanjutkan pelatihan besok,β lanjut akun tersebut.
Di sisi lain, PSG juga masih memantau kabar terbaru dari penyerang lainnya, Neymar Jr yang mengalami cedera pergelangan kakinya. Dia pun saat ini masih mendapatkan perawatan medis di rumah sakit di Brasil.
Sebagaimana diketahui, Donnarumma membela laga PSG melawan Vannes di Piala Super Prancis 2021, dini hari WIB tadi. Dia pun berhasil mencatatkan cleansheet dalam kemenangan 4-0 itu.
Dengan ini, berarti dimungkinkan PSG akan mengandalkan kiper pelapisnya yakni Keylor Navas di beberapa laga ke depan. Tidak diketahui kapan Donnarumma dapat kembali bergabung bersama tim. Yang pasti, Donnarumma harus menjalani isolasi beberapa hari ke depan.
(sha)
tulis komentar anda