Eden Hazard Ogah Teken Perpanjangan Kontrak Baru Chelsea

Rabu, 16 Mei 2018 - 10:54 WIB
Eden Hazard Ogah Teken Perpanjangan Kontrak Baru Chelsea
Eden Hazard Ogah Teken Perpanjangan Kontrak Baru Chelsea
A A A
LONDON - Eden Hazard telah memutuskan tak mau buru-buru meneken perpanjangan kontrak dengan Chelsea. Ia beralasan ingin melihat rekrutan baru The Blues sebelum memutuskan masa depannya.

Dalam beberapa kesempatan manajemen Chelsea ingin menjaga pemain asal Belgia itu. Untuk melindungi pemain yang kontraknya akan berakhir pada 2020, klub milik Roman Abramovich itu siap membayar 300 ribu Pounds per pekan atau setara dengan Rp 5,7 Miliar.

Sayang Hazard menanggapi dingin tawaran tersebut. Sepertinya, pemain 27 tahun itu masih berharap Real Madrid mengaetnya. Sejak lama Madrid memang ingin menggunakan jasa Hazard. Bahkan akhir tahun lalu ayang Hazard, Thierry mengungkapkan kalau putranya enggan memperpanjang kontrak dengan Chelsea.

Dengan prestasi Chelsea musim ini, Hazard benar-benar berpikir untuk memperpanjang masa abdinya di Stamford Bridge. Di bawah komanda Antonio Conte, prestasi Chelsea terbilang buruk. Gagal mempertahankan gelar Liga Primer Inggris dan tak bisa tampil di Liga Champions menjadi kenyataan pahit yang harus diterima. Harapan terakhir mereka kini hanya di Piala FA yang final nanti akan jumpa Manchester United.

Ketika ditanya, apakah dengan kondisi sekarang ini Hazard masih menganggap perpanjang kontrak sangat penting dalam kariernya? "Itulah sebabnya saya berpikir dan ini menjadi sesuatu yang besar. Jadi saya harus berpikir banyak hal. Tapi satu hal yang pasti, saya senang di sini," ungkapnya dikutip ESPN, Rabu (16/5/2018).

"Saya masih menunggu siapa pemain baru Chelsea musim depan. Saya ingin pemain bagus karena saya ingin memenangkan Liga Primer musim depan. Maka kita lihat saja nanti," sambungnya.

Hazard pun tak ingin masa depannya nanti dipengaruhi dengan persoalan Conte yang terancam di depak. "Saya tidak memikirkan hal itu. Kami hanya fokus pada pertandingan. Kami punya satu pertandingan untuk dimainkan dan kami akan lihat apa yang terjadi di akhir musim ini atau di awal musim baru."
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3426 seconds (0.1#10.140)