Revolusi Solskjaer di Man United: 5 Perubahan yang Terlihat

Jum'at, 21 Mei 2021 - 23:05 WIB
loading...
Revolusi  Solskjaer di Man United: 5 Perubahan yang Terlihat
Ole Gunnar Solskjaer membuktikan mampu membawa perubahan di Manchester United/Foto/newyorktimes.com
A A A
MANCHESTER - Ole Gunnar Solskjaer membuktikan mampu membawa perubahan di Manchester United . Pelatih asal Norwegia itu membentuk The Red Devils menjadi tim tangguh dan mampu bersaing dalam level tinggi.

Man United menjelma menjadi tim yang layak diperhitungkan. Di musim 2020/2021, Man United punya kans menggondol satu gelar juara. Itu bisa diraih Man United di Liga Europa 2020/2021 . Paul Pogba dkk berhasil menembus final dan akan berhadapan dengan Villarreal pada 27 Mei 2021 dini hari WIB.



Selain itu, Man United juga telah dipastikan menyabet status runner-up di Liga Primer Inggris musim ini. Mereka kini bertengger di urutan kedua dengan keunggulan empat angka dari Chelsea yang mengekor di tempat ketiga. Sementara itu, Liga Inggris hanya menyisakan satu pertandingan saja.



Melihat pencapaian Man United sejauh ini, Solskjaer perlahan mulai minim kritikan. Sejumlah perubahan yang dilakukannya pun mendapat pujian. Lalu, perubahan apa saja yang sudah dilakukan Solskjaer sejauh ini di Man United? Berikut uraiannya seperti dikutip dari Sportskeeda.

5. Menangani pemain dengan baik

Di bawah asuhan pelatih sebelumnya, yakni Jose Mourinho, Man United terlihat seperti tak memiliki chemistry. Mourinho kerap berselisih dengan para pemainnya dan bahkan membuat beberapa anak asuhnya berada dalam keadaan yang sulit.

Paul Pogba, Anthony Martial, dan Luke Shaw menanggung beban paling berat selama asuhan Mourinho. Hal berbeda terlihat dalam manajemen yang diterapkan Solskjaer. Dia terlihat sudah mencontek gaya kepelatihan sang legenda, Sir Alex Ferguson.

Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1710 seconds (0.1#10.140)