Pesan Anies Baswedan untuk Greysia/Apriyani: Indonesia Butuh Inspirasi dari Kalian

Sabtu, 14 Agustus 2021 - 20:04 WIB
loading...
Pesan Anies Baswedan untuk Greysia/Apriyani: Indonesia Butuh Inspirasi dari Kalian
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, memberikan apresiasi dan penghargaan bagi Greysia Polii dan Apriyani Rahayu atas pencapaian yang mereka raih di Olimpiade Tokyo 2020 di GOR Rudy Hartono, Ragunan, Jakarta Selatan, Sabtu (14/8/2021) / FOTO: MPI/FAISAL
A A A
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan , memberikan apresiasi dan penghargaan bagi Greysia Polii dan Apriyani Rahayu atas pencapaian yang mereka raih di Olimpiade Tokyo 2020 di GOR Rudy Hartono, Ragunan, Jakarta Selatan, Sabtu (14/8/2021). Pada kesempatan ini Anies mengatakan pemenang medali emas tersebut memberikan kabar baik bagi Indonesia, di tengah bencana yang sedang melanda negeri ini.

"Kita bangga dengan Greysia dan Apriyani, di saat bangsa kita menghadapi ujian, di saat kabar-kabar baik minim di negeri ini, anda berdua mengirimkan gelombang kabar baik ke seluruh negeri,” kata Anies dengan suara yang lantang.

“Bukan hanya emasnya, tapi perasaan bahwa kami bisa, kami setara dan Indonesia patut di perhitungkan dunia,” imbuhnya.

BACA JUGA: Anies Baswedan Abadikan Greysia/Apriyani Nama Gedung Olahraga Jakarta

Anies berpesan kepada Greysia/Apriyani, bahwa ini bukanlah akhir dan masih banyak puncak-puncak yang harus didaki. Orang nomor satu di DKI Jakarta itu memberikan penghargaan berupa uang Rp800 juta dan penamaan bangunan yang dulu adalah Gedung Multi Sport, kini disebut Sasana Emas Greysia/Apriyani.

“Tempaan yang keras, tempaan yang membuat kita mendapat tantangan yang berat. Itulah bekal untuk menuju puncak. Biar sasana itu menjadi inspirasi bahwa Greysia dan Apriani digembleng ditempa sehingga menghasilkan emas untuk bangsa ini,” tegas Anies.

“Jadi tidak hanya dilihat ujungnya mendapat emas, tapi sadari bahwa ada keringat yg keluar, air mata dan perjuangan berat hingga sampai ke titik itu. Perlu dipahami, bahwa tidak ada kemenangan yang instan. Itu sebabnya kita juga sebut pelatih-pelatih mereka, karena mereka juga yg ada dibelakang layar atas pencapaian Greysia dan Apriyani,” tambah pria berusia 52 tahun itu.

BACA JUGA: Panitia Olimpiade Tokyo Ganti Medali Emas Atlet Softball yang Digigit Walikota Nagoya

Anies juga berpesan pada Greysia/Apriyani untuk menceritakan proses mereka menjadi juara. Menurut pria kelahiran Kuningan itu, bangsa ini sedang butuh banyak inspirasi dari orang-orang seperti mereka.

“Perjalanan masih panjang, ini bukan akhir. Apa yang kalian capai akan menjadi inspirasi bagi anak-anak muda Indonesia. Ceritakan latihanmu, ceritakan prosesnya, sadarkan pada anak-anak muda bahwa untuk mencapai titik ini ada prosesnya dan kalau kamu ceritakan itu bukan kesombongan sama sekali. Bangsa ini sedang butuh banyak inspirasi dari orang-orang sukses seperti kalian,” tutup Anies dan disambut dengan tepuk tangan meriah.
(yov)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1780 seconds (0.1#10.140)