PSG Ditahan Lyon 1-1, Mauricio Pochettino Salahkan Covid-19

Senin, 10 Januari 2022 - 08:30 WIB
loading...
PSG Ditahan Lyon 1-1,...
Paris Saint-Germain (PSG) harus puas bermain 1-1 saat melawan Olympique Lyon di Liga Prancis 2021/2022. Pelatih Mauricio Pochettino mewajarkan hasil imbang ini. Foto: REUTERS/Sarah Meyssonnier
A A A
LYON - Paris Saint-Germain (PSG) harus puas bermain 1-1 saat melawan Olympique Lyon di Liga Prancis 2021/2022. Pelatih Mauricio Pochettino mewajarkan hasil imbang ini.



PSG nyaris kalah di Parc Olympique Lyonnais, Senin (10/1/2022) dini hari WIB karena sempat tertinggal lebih dulu. Pochettino mengakui meraih kemenangan kala diterpa badai Covid-19 merupakan perkara sulit.

Pada laga tandang itu gawang Le Parisiens -julukan PSG- dibobol dulu oleh Lucas Paqueta pada menit ketujuh. Beruntung, Thilo Kehrer kemudian menyelamatkan PSG dari kekalahan di menit 77.

Pochettino tidak terlalu mempermasalahkan hasil minim ini. Menurutnya, PSG harus bersyukur karena tidak kalah pada laga itu.

“Situasi yang sulit. Tetapi, kami harus puas. Sulit untuk bicara tentang progres, terutama dalam situasi Covid-19 yang membuat semuanya tidak stabil,” kata Pochettino dilansir L’Equipe.

Lebih lanjut, Pochettino juga memuji penampilan pemain penggantinya. Pelatih asal Argentina itu memasukkan sepasang pemain berusia 18 tahun, yakni Edouard Michut dan Xavi Simons.

Kedua remaja itu masuk pada menit 69 menggantikan Ander Herrera dan Leandro Paredes yang dinilai tidak bisa mengubah keadaan. Keputusan Pochettino terbukti tepat.

Selain itu, Pochettino juga memasukkan Kehrer dan menarik keluar Colin Dagba. Pemain asal Prancis itu kemudian mencetak gol penyama kedudukan.

“Kami senang karena pemain pengganti membawa antusiasme yang kami butuhkan. Xavi (Simons), Edouard (Michut) dan Thilo (Kehrer) turut serta dalam aksi gol penyama kedudukan,” sambungnya.

Meski gagal menang, PSG masih kokoh di puncak klasemen dengan koleksi 47 poin, hasil 14 kemenangan, lima hasil imbang dan satu kekalahan.



Sementara Lyon berada di peringkat 11 dengan mengantongi 25 poin, hasil enam kemenangan, delapan hasil imbang dan lima kekalahan.
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3083 seconds (0.1#10.140)