Hasil Coppa Italia 2021/2022: Lumat Sampdoria, Juventus ke Perempat Final

Rabu, 19 Januari 2022 - 05:02 WIB
loading...
Hasil Coppa Italia 2021/2022:...
Juventus lolos ke perempat final Coppa Italia 2021/2022/Foto/Twitter
A A A
TURIN - Juventus lolos ke perempat final Coppa Italia 2021/2022. Pasukan massimiliano Allegri membungkam Sampdoria 4-1 pada babak 16 besar di Allianz Stadium, Rabu (19/1/2022) dini hari WIB.

Jalannya pertandingan, skor 1-0 menghiasi 45 menit pertama. Juventus terlihat mampu menguasai bola sejak pertandingan dimulai. Hanya saja, serangan yang mereka lancarkan masih belum terlalu efisien dan belum bisa menembus gawang Sampdoria.



Peluang untuk Juventus kemudian datang pada menit ke-15. Berhasil menembus pertahanan Sampdoria, Juan Cuadrado melepaskan tembakan. Tetapi, serangannya digagalkan kiper lawan.

Meski begitu, Juventus kemudian berhasil memimpin pada menit ke-25. Kali ini, Cuadrado berhasil mencetak gol melalui tendangan kerasnya. Kiper Sampdoria, Wladimiro Falcone tak berdaya dibuatnya.



Seharusnya Juventus sanggup menggandakan keunggulan pada menit ke-27. Hanya saja, gol Alvaro Morata dianulir setelah dinyatakan terjadi pelanggaran terlebih dahulu.

Juventus pun segera bergegas untuk mencari gol kedua. Sejumlah peluang lalu didapatkan oleh skuad I Bianconeri. Tetapi, peluang yang mereka dapatkan belum bisa dimaksimalkan dan babak pertama bertahan dengan skor 1-0.

Memasuki babak kedua, Juventus menambah tiga gol melalui Rugani (52.), Paulo Dybala (67.) dan penalti Alvaro Morata (77.). Sedangkan gol hiburan Sampdoria dikemas Conti menit ke-63.

Di babak berikutnya, Juventus menunggu pemenang antara Sassuo;lo vs Cagliari.

Susunan pemain

Juventus (4-4-2): Perin; De Sciglio, Danilo, Rugani, Alex Sandro; Cuadrado, Arthur, Locatelli, Rabiot; Kulusevski, Morata
Pelatih: Massimiliano Allegri

Sampdoria (4-4-2): Falcone; Conti, Magnani, Augello, Murru; Thorsby, Askildsen, Rincon, Bereszynski; Torregrossa, Caputo
Pelatih: Felice Tufano
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1825 seconds (0.1#10.140)