Rekor dipatahkan, Serena Williams tetap melaju
A
A
A
Sindonews.com - Petenis wanita nomor satu dunia, Serena Williams harus bersusah payah kala harus meladeni Eugenie Bouchard untuk melaju ke babak ketiga turnamen Cincinnati Masters 2013.
Serena bahkan harus kehilangan set pertama setelah kalah 4-6 dari Bouchard. Kekalahan itu sekaligus memutus rekor Serena yang selalu memenangkan setiap set sejak kalah dari Sabine Lisicki di Wimbledon lalu.
Beruntung, di set kedua saudari kandung Venus Williams itu mampu membalikkan keadaan hingga menang 6-2. Pada set ketiga, Serena melanjutkan dominasinya hingga akhirnya mengunci kemenangan atas Bouchard.
"Jelas, dia membuat saya bermain lebih keras dari sebelumnya dan dia benar-benar menekan saya," ujar Serena menanggapi permainan Boucard seperti dilansir sportal, Kamis (15/8/2013).
Di babak ketiga, Serena akan berhadapan dengan petenis Jerman, Mona Barthel yang sukses mengalahkan unggulan ke-16 asal Rusia Maria Kirilenko.
Serena bahkan harus kehilangan set pertama setelah kalah 4-6 dari Bouchard. Kekalahan itu sekaligus memutus rekor Serena yang selalu memenangkan setiap set sejak kalah dari Sabine Lisicki di Wimbledon lalu.
Beruntung, di set kedua saudari kandung Venus Williams itu mampu membalikkan keadaan hingga menang 6-2. Pada set ketiga, Serena melanjutkan dominasinya hingga akhirnya mengunci kemenangan atas Bouchard.
"Jelas, dia membuat saya bermain lebih keras dari sebelumnya dan dia benar-benar menekan saya," ujar Serena menanggapi permainan Boucard seperti dilansir sportal, Kamis (15/8/2013).
Di babak ketiga, Serena akan berhadapan dengan petenis Jerman, Mona Barthel yang sukses mengalahkan unggulan ke-16 asal Rusia Maria Kirilenko.
(irc)