Kontroversi Sam Maxwell Jadi Raja Baru Ringan Super Inggris

Minggu, 29 Agustus 2021 - 16:23 WIB
Kontroversi Sam Maxwell Jadi Raja Baru Ringan Super Inggris/BoxinG Scene
BIRMINGHAM - Sam Maxwell menjadi raja baru Kelas Ringan Super Inggris dan Persemakmuran setelah menang angka kontroversial atas Akeem Ennis-Brown di Birmingham. Dalam laga yang dipimpin wasit Ian John Lewis, kontroversi terjadi karena Maxwell lebih banyak mendapat tekanan dari Akeem-Ennis. ''Saya merasa seperti sedang bermimpi,” kata Maxwell.

''Saya belum pernah bertarung di depan orang banyak selama sekitar dua tahun dan saya telah memimpikan ini sejak saya masih kecil. Saya merasa para juri menilai pukulan saya yang lebih bersih,”jelasnya.

Dia mengatakan bahwa dia akan senang memberi Ennis-Brown pertandingan ulang, tetapi mengatakan tidak akan ada perbedaan dalam hasilnya. ''Dia pesaing yang bagus, tapi itu akan sama lagi,” kata Maxwell.

Kemenangan Maxwell pun membuat mantan juara dunia Carl Frampton yang menjadi komentator untuk BT Sport, terperangah. ''Satu-satunya orang di tempat ini yang mengira dia menang adalah tim sudutnya dan tiga jurinya,” kata Frampton. "Aku bingung."





Ennis-Brown masuk sebagai juara bertahan, tetapi kariernya sebagian besar berada di bawah radar. Dia memenangkan gelar dengan mengalahkan Philip Bowes pada 11 bulan lalu dan juga menang atas Chris Jenkins.Ketiga juri memberi Maxwell kemenangan. Marcus McDonnell dan Steve Gray mencetak angka 116-113, sementara John Latham memberi 115-114.
(aww)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More